Sunday hari Minggu
Langkah 4: Menyampaikan Tujuan Pembelajaran
Setelah siswa bersenang-senang dengan menyanyi, tugas guru bukan hanya berhenti di situ. Guru harus dapat membawa pikiran siswa masuk ke dalam materi yang diajarkan melalui pertanyaan pemantik yang memancing pemikiran kritis.Â
"Menurut kalian apa manfaat dari mengetahui nama hari?"
"Pernahkah kalian mendapatkan undangan ulang tahun dari teman?"
" Apa ya kira kira isi dari undangan itu?"
Langkah 5: Refleksi
Setelah berhasil membawa pikiran siswa ke dalam materi, guru perlu melakukan refleksi untuk mengaitkan lagu yang dinyanyikan dengan tujuan pembelajaran.Â
Ini akan memberikan siswa pemahaman lebih mendalam tentang keterkaitan antara kegiatan menyenangkan dan materi pelajaran.
Refleksi Hasil dan Dampak: Menciptakan Lingkungan Pembelajaran yang Positif
Murid Lebih Santai Mengikuti Kelas
Salah satu dampak positif yang dihasilkan dari KIDAL adalah siswa memulai pembelajaran dengan perasaan bahagia. Dengan menyanyikan lagu, mereka dapat melupakan sejenak kesulitan pembelajaran sebelumnya dan siap menyambut materi yang akan diajarkan.
Murid Lebih Terkendali
Lagu tidak hanya menciptakan kegembiraan tetapi juga membantu guru untuk mengendalikan emosi siswa. Mereka tetap fokus, semangat, dan lebih mudah memahami materi yang disampaikan setelah sesi ice-breaking ini.
Tips dari Saya: Meningkatkan Efektivitas KIDAL
Adi Cahyoko juga memberikan beberapa tips kepada rekan-rekan guru yang ingin mencoba metode KIDAL: