Ada juga undangan Sultan yang berkali-kali menggesek kartu ATMnya, entah karena mendapat titipan dari teman yang lain, atau dia memang Sultan tajir melintir, hihihi...
Belakangan diketahui, Ayah dari mempelai perempuan  merupakan ketua agen dari salah satu perusahaan bank di daerah setempat.
Tak heran kalau sang ayah mempelai dan koleganya menggagas sumbangan kondangan resepsi pernikahan dengan memanfaatkan kartu ATM.Â
Momen unik seperti ini menjadi viral dan dibagikan oleh banyak media online, termasuk tribun. com.Â
Menanggapi video yang diunggah oleh akun @cicilanmu itu, warganet mengatakan jika di daerahnya tidak semua punyai ATM, sehingga menyumbang dengan kartu ATM seperti itu tidak bisa dijalankan.Â
Meski begitu, resepsi pernikahan dengan menyumbang menggunakan kartu ATM itu berjalan lancar dan tidak ada keluhan dari tamu.Â
Untuk tamu yang sudah setuju dan mungkin sudah diberitahu, karena mereka terlihat sudah menyiapkan kartu ATM, sumbangan seperti ini terlihat wajar.Â
Bisa jadi di masa akan datang cara ini akan diadopsi dan menjadi hal yang lumrah dan wajar.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H