"Mas, mau jus belimbing nggak? "
"Sini, tumben baik hati. Makasih yaaa!"
"Glek.. Glek.. Glek..! " Satu gelas langsung habis.Â
"Enak? "
"Lumayan!"
"Biar kolesterol, tekanan darah, sama gula darah tidak melonjak! "
"Yang hipertensi kan kamu, Dek. Kok aku yang dibuatin jus belimbing malah Aku? "
"Aku juga sudah minum kok! "
Pusing-pusing dan pegal habis 3 hari digempur daging hewan kurban?Â
Sebaiknya memang kita mengonsumsi buah dan sayur untuk menjaga keseimbangan indikator kesehatan dalam tubuh kita.Â
Kebetulan yang ada di kulkas buah belimbing. Harus segera diselamatkan sebelum kadaluwarsa. Hehehe...Â
Yuk kita kulik Buah belimbing ini. Apakah benar, memang bermanfaat untuk menetralisir daging hewan kurban yang kita konsumsi.Â
Belimbing
Belimbing, yang disebut star fruit ini mempunyai nama latin Averrhoa carambola.Â
Belimbing terdiri dari 2 macam.Â
1. Belimbing Averrhoa carambola
 Belimbing yang biasa di konsumsi sebagai buah (star fruit). Rasanya asam sampai manis saat sudah masak.Â
Belimbing bisa dibuat jus, bisa juga dibuat rujak, selain dimakan langsung sebagai buah.Â
2. Belimbing sayur (Averrhoa bilimbi )Â
Biasa disebut juga belimbing wuluh yang dipergunakan untuk memberi rasa asam pada masakan, seperti pada asem-asem, pepes, bothok, dll. Belimbing ini rasanya tetap asam meski sudah masak di pohon.Â
Kandungan nutrisi belimbing
Kandungan nutrisi: Belimbing kaya akan kandungan air, serat, dan vitamin C. Satu buah belimbing (sekitar 110 gram) mengandung sekitar 30 kalori, 1 gram protein, 7 gram karbohidrat, dan 3 gram serat.
Manfaat kesehatan
Belimbing memiliki berbagai manfaat kesehatan, antara lain:
1.Baik untuk pencernaan
 Kandungan serat dalam belimbing dapat membantu melancarkan pencernaan, mencegah sembelit, dan menjaga kesehatan usus.
2. Meningkatkan kekebalan tubuh
 Vitamin C dalam belimbing membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh, melawan infeksi, dan mempercepat penyembuhan luka.
3. Menjaga kesehatan kulit
Vitamin C juga membantu produksi kolagen, zat penting untuk kesehatan kulit, menjaga kekenyalan, dan mengurangi kerusakan akibat paparan sinar matahari.
4. Membantu menurunkan berat badan
Kandungan serat dalam belimbing dapat memberikan rasa kenyang lebih lama, mengontrol nafsu makan, dan membantu dalam program penurunan berat badan.
5. Belimbing wuluh bermanfaat memberi rasa asam pada masakan
 Belimbing dapat digunakan dalam berbagai masakan.Â
Belimbing wuluh sering digunakan sebagai bumbu dalam masakan seperti sayur asam atau pepes.
Menurut bolastylo. bolasport.com, buah ini sangat bagus dimakan ketika pagi setelah bangun tidur.Â
Hal ini karena kadar indeks glikemik rendah pada belimbing bagus untuk orang dengan diabetes.Â
Belimbing juga kaya serat, sehingga bisa mengatasi konstipasi atau sembelit.
Sedang dilansir dari kompas.health.com,Â
Kandungan nutrisi dan sifat dieuretik( menyebabkan sering buang air kecil) pada belimbing mampu menurunkan kadar asam urat dalam tubuh.Â
Itu sebabnya belimbing direkomendasikan sebagai buah pilihan untuk penderita asam urat.
Belimbing Juga bisa berbahaya.Â
Dikutip dari www.klikdokter.com, menurut penelitian dalam Jornal Brasileiro de Nefrologia.
Belimbing dapat menimbulkan efek beracun untuk ginjal yang tidak berfungsi normal.
-Belimbing mengandung karamboksin.Â
Normalnya, orang dengan ginjal yang sehat dapat menyaring dan mengeluarkan karamboksin dari tubuhnya.
Tapi untuk orang dengan gangguan fungsi ginjal tidak bisa menyaring karamboksin.Â
-Belimbing mengandung asam oksalat
Belimbing bisa dikonsumsi dalam jumlah yang wajar bisa untuk mendukung program diet. Tapi belimbing juga mengandung asam oksalat yang bisa menyebabkan masalah pada ginjal.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H