Mohon tunggu...
Isti Yogiswandani
Isti Yogiswandani Mohon Tunggu... Lainnya - Penulis buku Kidung Lereng Wilis(novel) dan Cowok Idola (Kumpulan cerpen remaja)

Suka traveling, dan kuliner.

Selanjutnya

Tutup

Politik

Duet Anies-AHY Ideal? Ulasan Politik Ibu Rumah Tangga.

23 Maret 2022   15:08 Diperbarui: 25 Maret 2022   19:19 480
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Perpaduan antara  Anies yang matang dalam urusan Sipil, akan disempurnakan oleh AHY yang mempunyai pendidikan dasar Militer yang mumpuni. 

Anies yang selama ini menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta, seringkali justru diperbandingkan dengan Presiden Jokowi, sebagai Gubernur rasa Presiden. Program-programnya yang hanya terlaksana beberapa persen menuai hujatan netizen, terutama yang mempunyai paham bertentangan dengannya. Katakanlah seperti DP rumah 0%, yang kemudian berubah menjadi Nol rupiah, dan hanya DP nol, kurang bisa dilaksanakan maksimal. Reklamasi dan penanganan banjir juga dihujat. Tapi Anies maju terus pantang mundur. 

Anies merupakan Gubernur pertama yang memberlakukan PSBB, Pembatasan Sosial Berskala Besar saat terjadi pandemi covid-19. 

Laki-laki lulusan Fakultas Ekonomi Universitas Gadjah Mada dan mendapat beasiswa Magister pada tahun 1996 di Amerika ini menyelesaikan program Magister nya tahun 2002.

Pernah menjabat sebagai Rektor Universitas Paramadina pada 15 Mei 2007,saat masih berusia 38 tahun. Anies Baswedan dilantik menjadi Rektor Universitas Paramadina. 

Kemudian berlanjut pada periode selanjutnya, kembali terpilih  secara aklamasi tanggal 5 Mei 2011. Anies Baswedan kembali terpilih secara sebagai rektor Universitas Paramadina.

Terinspirasi oleh seorang dekan di Universitas Harvard, Joseph Nye yang mengatakan bahwa salah satu keberhasilan di universitasnya adalah "admit only the best" Anies mendirikan "Paramadina Fellowship" Beasiswa yang mencakup biaya kuliah, buku dan biaya hidup. 

Pada pemilihan presiden 2009, Anies Baswedan, dipilih oleh Komisi Pemilihan Umum sebagai moderator dalam debat pertama yang dilaksanakan pada 18 Juni 2009.

Anies menggagas program Indonesia mengajar Konsep dasarnya mulai terumuskan pada pertengahan 2009.

Anies juga menggagas Gerakan turun tangan pada Agustus 2013 dengan rasa kerelawanan tanpa pamrih. 

Pada 2 November 2009, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono membentuk Tim Independen Verifikasi Fakta dan Hukum, dengan Anies Baswedan sebagai salah satu anggotanya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun