Perlombaan di akhir ramadhan ini mengambil juri perlombaan dari guru yang ada. Karena untuk mengambil juri dari tenaga ahli tentunya memerlukan biaya yang tidak sedikit dan mengoptimalkan tenaga yang ada. Demikian juga hadiah bagi pemenang bukanlah hadiah yang mahal, tapi hadiah yang bisa menghargai jerih payah siswa mengikuti lomba.
Kegiatan lainnya dalam mengisi akhir kegiatan Ramadha di sekolah kami adalah kegiatan Indonesia Berbagi. Kegiatan ini dilakukan untuk melatih kepedulian warga sekolah akan masyarakat di sekitarnya. Sekolah mengajak guru dan siswa untuk mengumpulkan bahan makanan baik itu beras dan mie instan untuk di distribusikan kepada warga yang kurang mampu, seperti anak yatim dan orang tua jompo.Â
Kegiatan ini dalam rangka membiasakan kebiasaan bersedekah pada siswa. Dengan bersedekah siswa membiasakan untuk peduli dan berbagi sesuai dengan kemampuan masing-masing. Hal ini untuk membuktikan bahwa bersedekah dapat dilakukan dengan apa saja, berapa saja dan kapan saja. Apalagi momennya sangat tepat yaitu di bulan ramadhan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H