Mohon tunggu...
isna mariaulfa
isna mariaulfa Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Saya adalah seseorang yang menyukai suatu hal yang membuat saya berkembang

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Memberdayakan Pendidik: Strategi Pengelolaan Kelas PAI yang Efektif Melalui Teknologi

26 Juni 2024   03:10 Diperbarui: 26 Juni 2024   03:10 67
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Guru bukan lagi sebagai pusat pembelajaran atau Teacher Centered Learning (TCL). Mereka harus berubah dan dapat mengikuti perkembangan zaman. Makanya, kini proses pembelajaran lebih berpusat kepada siswa atau dikenal dengan sebutan Student Centered Learning (SCL). Pembelajaran melalui pendekatan SCL mengajak siswa untuk aktif termasuk melek literasi teknologi. Sesuai dengan pembelajaran abad 21 yang salah satunya berhubungan dengan pemanfaatan teknologi. Pembelajaran abad 21 menerapkan kecakapan belajar & inovasi, kecakapan informasi, media dan teknologi (melek digital). 

Aplikasi dan adaptasi teknologi dalam ruang-ruang pembelajaran menjadi sebuah keharusan dalam menghadapi perubahan di era globalisasi. Berikut ini adalah beberapa platfrom yang dapat diterapkan guru dalam proses pembelajaran yang interaktif yakni:

  • Aplikasi canva ini adalah aplikasi pengolah grafis berbasis cloud sehingga guru harus terhubung dengan internet jika ingin menggunakannya, aplikasi media pembelajaran interaktif ini sangat mudah diakses oleh siapapun. Dalam hal ini guru memanfaatkan aplikasi canva untuk membuat media pembelajaran dengan memilih template mana yang paling cocok untuk media pengajaran yang ingin dibuat berdasarkan materi dan karakteristik siswa sehingga menciptakan proses pembelajaran yang kreatif dan interaktif.
  • Aplikasi Powtoon ini adalah aplikasi presentasi dan video animasi interaktif. Guru dapat memanfaatkan aplikasi Powtoon ini untuk mendesain media pembelajaran seperti presentasi, video animasi, infografis bergerak, menambahkan character, text effect, background dan lainnya. Aplikasi Powtoon dapat membantu guru dalam menjelaskan konsep materi dengan lebih jelas, dapat meningkatkan minat belajar, serta menjadi keterbatasan ruang, waktu, dan indera dalam moda pembelajaran jarak jauh seperti sekarang ini.
  • Aplikasi Assembr Edu adalah aplikasi multimedia interaktif untuk membuat media pembelajaran. Sebuah platform yang memungkinkan Guru untuk membuat kegiatan belajar yang lebih interaktif, kolaboratif, & menyenangkan dengan mode 3D dan AR (Augmented Reality). Fitur yang dapat Guru Pintar temukan dalam aplikasi ini antara lain: Unggah file, tulis catatan, bagikan visual, dan kreasi 3D & AR di kelas. Sehingga siswa akan lebih mudah menvisualisasikan suatu hal dalam meningkatkan pemahaman serta membuat siswa antusias dalam mempelajari materi yang dikemas dengan menarik.
  • Aplikasi Quizizz merupakan salah satu platform keterlibatan peserta didik yang bisa memungkinkan pendidik untuk melakukan pembelajaran melalui aplikasi tersebut. quizizz digunakan sebagai media pembelajaran untuk menumbuhkan minat belajar peserta didik, karena dalam aplikasi tersebut bukan hanya berisikan mengenai materi pembelajaran saja namun dalam aplikasi tersebut terdapat kuis yang telah dibuat oleh pendidik dengan tema atau gambar yang beraneka macam. Peserta didik lebih menyukai hal-hal yang bisa menumbuhkan semangat belajar mereka.

Selain itu juga guru dapat menerapkan media dalam proses pembelajaran. Media adalah penunjang pemahaman peserta didik terhadap materi baik berupa audio, visual maupun audio visual (seperti proyektor, audio box, gambar). Sehingga media akan sangat baik jika guru bisa menerapkannya dalm pembelajaran. Ketika guru memilih menggunakan media maka yang harus dipehatikan ialah guru harus mempersiapkannya sebelum pembelajaran berlangsung baik kualitas medianya maupun penguasaan dalam mengguankan medianya. 

Hal ini harus diperhatikan agar peran media terwujud serta tujuan pembeljaran tercapai dan peserta didik merasa lebih antusias ketika belajar. Jika disekolah media nya terbatas maka guru harus bisa lebih kreatif dan inovatif dalam menciptakan bahan ajar yang walaupun minim budget tetapi manfaatnya dapat tersampaikan dan berkiatan dengan materi.

Seorang guru memiliki peranan yang sangat penting dalam pembelajaran dimana diibaratkan sebagai nahkoda yg hrus menguasai perjalanan dan mengarahkan agar dapat sampai tujuan, dengan demikian peran guru akan sangat membantu dalam proses pembelajaran ketika didukung dengan kompetensi menjadi guru profesional serta keahlian dalam mengelola pembelajaran secara optimal, dalam hal ini guru memiliki peranan sebagai pemimpin kelas, pembimbing, role model, pendidik pengatur, pengatur lingkungan, partisipan, ekspeditor, perencana, supervisor, motivator, evaluator, pendorong kreativitas dan lain sebagainya dengan tujuan membantu meningkatkan aspek kognitif, afektif dan psikomotorik pada peserta didik dan mencapai tujuan Pendidikan nasional. 

Dengan demikian tantangan teknologi ini dapat dijadikan peluang bagi guru dalam menciptakan proses pembelajran yang ideal, menyenangkan tetapi tetap menerapkan nilai nilai edukatif. Selain itu seorang guru pun harus senantiasa mendidik moral, adab, akhlak peserta didik karena "Al adabu Fauqol 'ilmi" yang artinya adab itu lebih tinggi dari pada ilmu. Kemudian guru pun dapat memberikan atau mengarahkan peserta didik dalam mengembangkan keterampilannya. Dalam hal ini  diharapkan dapat menjadikan individu peserta didik yang intelektual, bermoral, kreatif dalam menghadapi perkembangan zaman.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun