Mohon tunggu...
Iskhaq maulana
Iskhaq maulana Mohon Tunggu... Lainnya - mahasiswa

Perkenalkan saya iskhaq maulana umur 20 tahun dan masih duduk di bangku kuliah semester 6. sejak perkuliahan saya mulai tertarik untuk menulis namun ada beberapa kendala sehingga saya belum bisa mengembangkan keinginan diri saya. Saya memiliki hobi belajar hal baru dan membaca selain itu saya juga suka dengan hal baru seperti teknologi dan juga desain.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Peningkatan Kesehatan Hewan Ternak melalui Penerapan Kandang Sunroof

20 Maret 2023   08:35 Diperbarui: 20 Maret 2023   08:48 289
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Programmable Logic Controller (PLC) CP1E merupakan sebuah unit kontrol atau kendali yang dapat diprogram. Unit kendali ini biasa digunakan untuk  mengontrol berbagai proses elektro mekanis pada bidang manufaktur, pabrik atau bidang lainya. Dalam pemanfaatannya pada era sekarang program tersebut dapat diinovasikan sebagai salah satu alternatif dalam menyelesaikan permasalahan dalam bidang peternakan, dalam hal ini sebagai kendali sistem sunroof atap kandang. Cara kerja dari sebuah program ini yaitu bergerak dengan sistem timer yang mana bisa diatur mau terbuka selama beberapa jam sesuai yang kita inginkan. Sebagai contoh dari gambar diatas tertulis 3700 detik atau sekitar 1 jam.

Konsep ini dirancang dengan tujuan untuk memberikan fasilitas sebaik mungkin bagi ternak yang dipelihara dengan menyukupi asupan sinar matahari bagi ternak dan juga menanggulangi kelicinan lantai akibat terkena air yang akan menyebabkan lumut pada lantai kandang. Maka dari itu dengan adanya atap kandang sunroof para peternak tidak lagi kesusahan jika akan menjemur ternak yang dipelihara cukup dengan membuka atap maka ternak sudah secara otomatis terjemur dibawah sinar matahari.

Pihak-Pihak Terkait

Dalam merealisasikan sistem yang ada diperlukan beberapa pihak yang kompeten dibidangnya khususnya teknisi, peternak, serta pemerintah. Peternak menyediakan ruang untuk menerapkan sistem yang telah dirancang pada peternakan yang telah ada, selain itu peternak mengetahui kebutuhan sinar matahari untuk hewan ternaknya. Teknisi yang diperlukan yaitu orang yang berpengalaman di bidang elektronika atau mekatronika yang diharapkan mampu menerapkan kandang konsep sunroof dengan bahan dan biaya seefisien mungkin. Pemerintah berperan dalam memberikan saran dan masukan kepada peternak serta membantu mensosialisasikan penerapan atap kandang dengan sistem sunroof sehingga masyarakat menjadi lebih teredukasi, selain itu dengan adanya dukungan dari pemerintah program penerapan kandang sistem atap sunroof dapat berkelanjutan.

Langkah Implementasi

Sebelum melakukan pengimplementasian program ini diperlukan konsultasi dengan pemerintah khsusnya Dinas Peternakan dan Perikanan Kota dan Kabupaten Magelang. Konsultasi dilakukan guna mendapatkan saran dan masukan dari pihak dinas. Setelah melakukan konsultasi dengan pihak dinas, langkah selanjutnya yang dapat dilakukan adalah dengan memberikan edukasi kepada masyarakat khususnya peternak rakyat yang ada di Kota dan Kabupaten Magelang. Apabila masyarakat sudah cukup teredukasi selanjutnya penerapan sistem ini dapat diterapkan pada peternakan rakyat sehingga hewan ternak menjadi lebih sehat lantaran memperoleh paparan sinar matahari yang cukup.

KESIMPULAN

Gagasan yang diajukan yaitu pengaplikasian kandang dengan sistem atap sunroof agar hewan ternak mudah terkena sinar matahari yang memiliki manfaat kesehatan bagi ternak. Metode tersebut dilakukan guna memberikan kemudahan bagi peternak dalam melakukan pengelolaan kandang. Untuk merealisasikan kandang dengan sistem atap sunroof, diperlukan beberapa alat dan bahan tambahan seperti besi kanal, galvalum, rel stator, motor rangkaian fasa, sensor sebagai saklar serta gear sebagai penggerak. Selain itu diperlukan kerjasama antara peternak dan teknisi yang kompeten dibidangnya. Gagasan ini diprediksi akan bermanfaat bagi masyarakat, khususnya para peternak. Konsep ini dirancang untuk mencukupi kebutuhan sinar matahari bagi ternak dan juga menanggulangi kelicinan lantai, dengan adanya sunroof atap kandang peternakan tidak kesusahan lagi untuk menjemur ternak yang dipelihara, cukup dengan membuka atap maka ternak sudah secara otomatis terkena sinar matahari.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun