Mohon tunggu...
Alifis@corner
Alifis@corner Mohon Tunggu... Seniman - Seniman Serius :)

Sebagaimana adanya, Mengalir Seperti Air | Blog : alifis.wordpress.com

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Safana Amfoang

9 April 2018   16:37 Diperbarui: 9 April 2018   16:42 340
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
dokumentasi pribadi

Taman 'raksasa' nan indah membentang

Lelogama - Fatumonas nikmat dipandang

Sejuk menelusup disela jejeran pegunungan

Ratusan tahun, tidak pudar dilibas zaman.

Kuda dan sapi berlarian bebas, tiada henti

Asli merdeka betulan,  tanpa kekang tali

Rumput tipis terhampar bagai permadani

Ratusan hektar lekuk bukitnya, asri alami

Masih perlukah mengemis pada penguasa

Tuk menguak apa adanya pada dunia

Bisakah perubahan datang secepat kilat

Bagai mimpi, jalanan mulus mengkilap

Tak perlu lagi berpikir seribu kali

Bumi Amfoang mengundang jejak kaki

Paras dan pesona indahnya, getarkan hati

Tak lama lagi, lirikan maut menghampiri

Engkau,

Menghibur tamu menuju puncak Timau

Nantinya, Observatoriumlah yang dituju

Menelisik bintang langit, kala gelap merayap

Kau, tetaplah safana Amfoang yg memikat.

Penfui, 080418 22:20

Tq for EKUATOR team & LAPAN,

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun