Coba teliti berbagai berita di media massa dan media sosial, ternyata cukup banyak remaja yang menjadi pelaku utama dari kasus kriminal yang terungkap oleh pihak kepolisian.
Selain itu, mungkin tak kalah banyak pula kasus-kasus yang melibatkan remaja yang tidak dilaporkan oleh pihak keluarga korban, atau yang belum terungkap oleh pihak yang berwajib.
Tak pelak lagi, urusan pendidikan anak tak bisa hanya diserahkan kepada guru di sekolah atau guru mengaji di tempat anak-anak belajar mengaji.
Para orang tua harus terlibat aktif memantau perkembangan anak-anak mereka setiap hari. Siapa saja teman-teman mereka, di mana mereka berkumpul perlu diketahui.
Jangan sampai anak remaja dibebaskan pulang ke rumah saat tengah malam atau dini hari. Lingkungan pergaulan menjadi faktor penentu akhlak mereka.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H