Mohon tunggu...
Irwan Rinaldi Sikumbang
Irwan Rinaldi Sikumbang Mohon Tunggu... Freelancer - Freelancer

menulis untuk menikmati kehidupan

Selanjutnya

Tutup

Politik Pilihan

Survei Terbaru Prabowo Unggul dan Pileg 2024 Bertabur Artis

25 Mei 2023   05:56 Diperbarui: 25 Mei 2023   05:58 386
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Prabowo meraih tingkat elektabilitas sebesar 24,5 persen, diikuti oleh Ganjar sebesar 22,8 persen dan Anies sebesar 13,6 persen.

Namun demikian, mengingat Pilpres masih 9 bulan lagi, belum ada jaminan bahwa Prabowo atau Ganjar akan terpilih menjadi pengganti Presiden Joko Widodo.

Mungkin jika ada capres yang hasil surveinya meraih elektabilitas di atas 50 persen, besar kemungkinan akan menduduki kursi RI-1.

Nah, seperti disinggung di atas, selain Pilpres, pada pemilu serentak yang dijadwal pada 14 Februari 2o24 itu, juga dilakukan pemilihan anggota legislatif (Pileg).

Meskipun tak begitu banyak mendapat liputan, sebetulnya menarik pula mencermati siapa-siapa saja yang memperebutkan kursi wakil rakyat di DPR.

Peran anggota DPR tidak bisa diabaikan, karena secara politik DPR punya kekuatan yang setara dengan Presiden. 

Jika mayoritas anggota DPR betul-betul menyuarakan aspirasi rakyat, maka produk perundang-undangan yang dihasilkan akan lebih pro rakyat, ketimbang pro pengusaha atau pro parpol.

DPR pula yang diharapkan mampu mengawasi agar tidak terjadi penyimpangan dalam pelaksanaan program pemerintah.

Seperti pada Pileg 2019, pada tahun depan pun fenomena para menteri dan artis nyaleg tetap bermunculan. Bahkan, sekarang terkesan semakin banyak.

Padahal, melihat kinerja anggota DPR periode sekarang yang berasal dari kalangan artis, belum terlihat yang menonjol. 

Jadi, kalau sebagian anggota DPR saat ini akan maju lagi pada Pileg 2024, rakyat harus kritis. Mereka yang kinerjanya kurang bagus, meskipun berasal dari kalangan artis, tak usah dipilih lagi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun