Itulah mengapa kita perlu memastikan kondisi jasmani kita baik.
Seperti kata pepatah, 'Dalam tubuh yang sehat, terdapat jiwa yang kuat.'
Salah satu hal yang membedakan manusia dengan makhluk lainnya adalah kemampuan ber-introspeksi.
Merenungkan perbuatan.
Menyadari kesalahan.
Belajar dari kesalahan.
Binatang seperti monyet dan kuda pernah kejatuhan buah apel dari pohonnya, namun hanya manusia, tepatnya Isaac Newton yang merenungkan 'kenapa hal itu bisa terjadi?', lalu merumuskan teori soal hukum gravitasi.
Setiap harinya kita dihujani berbagai pikiran dan pertanyaan dalam benak kita.
Pikiran-pikiran ini mewakili kepribadian kita, alam bawah sadar kita, keinginan kita, ketakutan kita, kekhawatiran kita; dan pikiran-pikiran ini perlu kita saring dan pertimbangkan yang mana yang perlu kita fokus dan renungkan.
Karena pikiran-pikiran ini membantu kita mengerti diri sendiri, berintrospeksi dan membantu membentuk kita menjadi pribadi yang lebih baik.
Tuangkan pikiran-pikiran anda dalam bentuk tulisan.