Mohon tunggu...
IrfanPras
IrfanPras Mohon Tunggu... Freelancer - Narablog

Dilarang memuat ulang artikel untuk komersial. Memuat ulang artikel untuk kebutuhan Fair Use diperbolehkan.

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Karier Singkat Andre Schurrle, Juara Piala Dunia 2014 yang Memilih Pensiun Dini

18 Juli 2020   07:01 Diperbarui: 18 Juli 2020   09:00 1208
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Andre Schurrle ketika mengangkat trofi Piala Dunia 2014 bersama timnas Jerman. | Foto: sportbible.com

“Saya bisa mendorong diri saya selama tiga atau empat minggu, tetapi kemudian saya jatuh ke dalam lubang terdalam di sana,", terang Schürrle soal pengalamannya di Liga Inggris.

Perjalanan Karier Andre Schürrle

Andre Schurrle mengawali karier profesionalnya pada tahun 2009 bersama Mainz di Bundesliga Jerman. Ia dapat dimainkan di posisi winger atau second striker. Dua musim ia habiskan di Mainz. Bersama Mainz, ia tampil sebanyak 66 kali dan mencetak 20 gol.

Di musim 2010/2011, Schürrle menjadi bagian dari skuat Mainz yang finish di posisi 5. Hingga kini, posisi itu menjadi posisi terbaik sepanjang sejarah Mainz di Bundesliga. Di bawah asuhan Thomas Tuchel, Schürrle mencetak 15 gol dan 5 assist dari 34 laga.

Performa apiknya itu membuat Leverkusen merekrutnya pada 2011. Mainz menerima dana 8,5 juta euro dari Leverkusen. Di Leverkusen inilah kariernya makin bersinar sebab ia tak hanya tampil di kompetisi domestik, tetapi juga tampil di Liga Champions.

Selama 2 musim dihabiskannya di Leverkusen dengan catatan 83 penampilan di semua kompetisi dan mencetak 23 gol serta membukukan 16 assist. Musim 2012/2013 menjadi puncak kariernya bersama Leverkusen, ia sukses mencetak 14 gol dan 10 assist di Bundesliga, DFB Pokal, dan Liga Europa.

Kesuksesannya bersama Leverkusen membuat Chelsea membelinya pada Juni 2013 dengan mahar 18 juta pounds. Diberi nomor punggung 14, ia sejatinya dikontrak selama 5 musim. Akan tetapi, Schürrle hanya bertahan selama 18 bulan akibat tidak terlalu dipercayai oleh Jose Mourinho.

Selama di Chelsea, performanya memang terlihat menurun. Schürrle tampil sebanyak 65 kali dan hanya mencetak 14 gol dan 3 assist saja. Beruntung, Ia masih diberi medali juara Liga Inggris 2014/2015 walau hanya tampil sebanyak 14 kali untuk Chelsea sebelum pindah ke Wolfsburg pada winter transfer 2015.

Schürrle memecahkan rekor transfer Wolfsburg kala itu dengan biaya transfer sebesar 32 juta euro. Di Wolfsburg, dirinya mengabdi selama 1,5 musim dan berhasil mempersembahkan trofi DFB-Pokal dan DFL-Supercup 2015 bersama Kevin de Bruyne, Ivan Perisic, dan Bas Dost.

Catatan pribadinya juga membaik di Wolfsburg. Ia turun di 63 laga dengan mencetak 13 gol dan 10 assist. Membaiknya performa Schürrle membuat Borussia Dortmund memecahkan rekor transfer klub kala memboyong Schürrle dengan biaya 30 juta euro.

Sayangnya, di sinilah ia menemui akhir kariernya. Schürrle dikontrak selama 5 musim, namun Ia hanya tampil membela Dortmund di dua musim. Walau menjadi bagian skuat Dortmund yang memenangi DFB-Pokal 2017, Schürrle hanya tampil di 51 laga dan hanya mencetak 8 gol dan 10 assist saja.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun