Mohon tunggu...
Irfan Fandi
Irfan Fandi Mohon Tunggu... Buruh - Menulis dan Membaca adalah suatu aksi yang bisa membuat kita terlihat beda dari orang yang disekitar kita

Email : irvandi00@gmail.com || Suka Baca dan Nonton Film || Pekanbaru, Riau ||

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

World Championship 2021 Menghitung Hari, Banyak Pemain Mundur dari Kejuaraan Dunia Spanyol

11 Desember 2021   07:00 Diperbarui: 11 Desember 2021   07:23 397
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Saya dan kita semua para pecinta bulutangkis merasakan kehilangan dan kesedihan yang mendalam, karena pemain terbaik kita tidak bisa ikut serta dalam turnamen kejuaraan Dunia tahun ini. Lebih baik menunda keberhasilan untuk hal yang baik, dari pada memaksakan kehendak untuk mencapai sesuatu dalam kondisi saat ini yang sangat tidak memungkinkan. Dengan keputusan ini semoga menjadi sebuah pilihan yang terbaik, para atlet bisa recovery secara maksimal dan kembali berkumpul dengan keluarga sambil menunggu awal tahun untuk menatap turnamen tahun depan.

Badminton World Federation (BWF) harus belajar banyak dari kejadian tahun ini, jangan mengikuti ambisi tetapi menyampingkan keselamatan dan kesehatan dari para atletnya. BWF harus bisa lebih bertanggung jawab dalam memikirkan kondisi para atlet dalam mengikuti banyaknya turnamen yang di jadwalkan oleh BWF sendiri.

Seharusnya dengan kondisi dunia saat ini, BWF harus meringankan aturan dan ketentuan yang berlaku disetiap turnamen berlangsung. Kondisi para atlet harus dijaga dan lebih penting untuk menyelamatkan mereka dari cedera, karena ketika hal itu terjadi resiko yang dihadapi sangatlah susah untuk diprediksi. Apakah cedera ringan atau berat ?

Saya berharap BWF bisa belajar lebih bijaksana lagi dengan apa yang telah terjadi di beberapa bulan ke belakang. Banyak para atlet yang sudah mundur karena mengalami cedera, mereka lebih baik bayar denda dari pada menerima resiko yang lebih parah lagi untuk masa depan karir mereka. Mari kita doakan yang terbaik untuk olahraga bulutangkis menajdi lebih baik, selalu memberikan tontonan hiburan dengan pemain yang memiliki kualitas dunia dan luar biasa.

Salam inspirasi dan Salam Olahraga

Pekanbaru, 10 Desember 2021

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun