Kenapa demikian? Temenggungan sedari dulu bisa jadi tempat para tumenggung dan elit pemimpin berkumpul untuk membangun sinergi demi kemajuan kota. Sejarah kota malang jika ditelusuri dari prasasti Dinoyo, bisa berawal dari tahun 760 Masehi. Dari sejarah kerajaan Kanjuruhan, Singhasari, Majapahit hingga era kemerdekaan. Bagaimanapun juga wisata sejarah tetap memiliki daya tarik tersendiri karena akan mengusung juga sisi budaya, seperti budaya panji.Â
Bootcamp sederhana lebih mengena
Seiring sejalan mewujudkan gagasan Lodji Temenggungan, perlu kiranya diundang para praktisi kampung tematik baik yang berkecimpung dalam dunia akademisi maupun praktisi budaya dan pegiat lainnya. Intinya harus saling memberi ruang berkarya yang produktif. Lodji Temenggungan harus jadi panggung semua pihak yang berkecimpung dalam sejarah seni budaya Malangan untuk tumbuh bersama dan membangun jejaring. Tentu harus diawali dengan acara acara sederhana yang efektif dan tidak terlalu banyak memakan anggaran. Bootcamp adalah event pemberdayaan kreatif yang merupakan sinergi untuk tumbuh bersama dalam ruang kreatif yang terus tumbuh.Â
Adalah sia sia jika yang diundang adalah kalangan sendiri para pegiat sejarah seni budaya Malangan. Kenapa? Masyarakat Temenggungan lah yang harus jadi audience acara bootcamp ini plus para team penggagas yang mengawal gagasan ini. Para pengisi acara atau pembicaranya adalah para pegiat seni budaya Malangan yang akan berbagi ilmu dan pengalaman dalam bidang masing masing.
Dengan hadirnya masyarakat Temenggungan sendiri, diharapkan tumbuh rasa memiliki ide dan gagasan Lodji Temenggungan ini. Apalagi para ibu ibu PKK setempat juga dilibatkan untuk menumbuhkan sektor UMKM berupa oleh oleh, souvenir atau kuliner.
Jika masyarakat turut serta memiliki, maka pertumbuhan akan semakin baik dan turut memikirkan kemajuan dari gagasan dimaksud. Guyub rukun dan gotong royong adalah asset membangun inovasi. Ini merupakan tantangan, karena kampung tematik berbasis masyarakat dengan tujuan menumbuhkan ekonomi kreatif dan kesejahteraan masyarakat sekitar. Saatnya bergerak, diawali dari masyarakat, oleh masyarakat dan untuk masyarakat. Selamat dan sukses untuk masyarakat temenggungan kelurahan Sukoharjo kota Malang.
Lodji Penanggungan, 12 September 2023
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H