Menuju Festival Indonesia Bertutur 2024, Temu Seni 2023 diadakan sebagai rangkaian kegiatan seni pertunjukan dan laboratorium seni yang melibatkan praktisi seni muda dari ranah seni pertunjukan kontemporer yang tersebar di berbagai kota di tanah air. Seni pertunjukan kontemporer yang dimaksud meliputi bidang tari, musik, performans, teater monolog, dan fotografi.
Temu Seni Teater Monolog 2023 diadakan dari tanggal 21-27 Agustus di Malang dengan Kamateatra Art Project sebagai host. Selama seminggu, para peserta akan mengikuti serangkaian acara dengan kerangka berupa laboratorium seni dan sesi berbagi metode. Selain itu, para peserta juga akan melakukan kunjungan situs ke Candi Jago dan Candi Kidal, kunjungan budaya ke Padepokan Seni Mangun Dharma, sarasehan, dan terakhir menggelar pertunjukan kolaborasi di Candi Kidal dan Padepokan Seni Mangun Dharma. Â
Berikut beberapa foto dari akun facebook Karya Sam Yono Ndoyit
(Foto foto yang lain bisa diakses di Sumber sbb : facebook.com)
Sungguh spektakuler bisa Menonton tujuh karya work in progress dari para peserta Temu Seni Teater Monolog 2023 dalam rangkaian kegiatan menuju Festival Indonesia Bertutur 2024. Sungguh hal ini Sebuah festival yang mengutamakan ekosistem pemanfaatan kekayaan intelektual budaya bangsa (warisan budaya) sebagai sumber ilmu pengetahuan melalui berbagai kegiatan di bidang seni pertunjukan yang berorientasi pada praktik kontemporer.Â
Terima kasih sudah berkesempatan bertemu dengan para pegiat monolog dari seluruh Indonesia. Saya pribadi merasa masih sangat jauh menampilkan monolog untuk menyampaikan suatu kisah, khususnya berbasis sejarah perjuangan perang kemerdekaan. Penasaran bagaimana penampilan monolog saya pribadi, berikut liputannya :
Semoga artikel ini menginspirasi.