Mohon tunggu...
Iqbal Mursyid
Iqbal Mursyid Mohon Tunggu... Lainnya - Seorang Mahasiswa

Bismillah

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Ibarat Dua Sisi Koin: Perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi

15 Juli 2021   21:08 Diperbarui: 15 Juli 2021   21:17 314
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Di masa sekarang informasi dapat kita peroleh dengan mudah. Kita mau mencari informasi tentang apapun bisa. Kita dapat dengan mudah mencari informasi tentang apapun tinggal mengetik informasi apa yang hendak kita cari di browser perangkat kita yang terhubung dengan akses internet. Contohnya seperti Google. Siapa sih yang tidak kenal dengan Google? Mustahil rasanya jika orang-orang tidak mengetahuinya bukan? Kita dapat tanya apapun di Google dan kita langsung mendapatkan  informasi yang kita cari. Kemudahan dalam mengakses informasi memberikan dampak pada meningkatnya pengetahuan yang kita miliki.

3. Sarana Komunikasi Pemerintah

Dengan adanya perkembangan teknologi informasi dan komunikasi juga membantu pemerintah dalam mensosialisasikan kebijakan kepada masyarakat dengan cepat. Berbagai sistem pemerintahan di seluruh dunia saat ini sudah mulai menggunakan teknologi informasi untuk menyuguhkan akses kepada masyarakat dalam memperoleh informasi pemerintah yang dikenal dengan e- government.

4. Bekerja Secara Daring

Bekerja secara daring (online) atau bekerja jarak jauh merupakan salah satu manfaat dari perkembangan teknologi informasi dan komunikasi. Di masa pandemi seperti ini pemerintah menetapkan kebijakan WFH (work from home) guna dapat menekan penyebaran COVID-19. Orang-orang dapat bekerja dari rumah dengan memanfaatkan akses internet tanpa harus pergi ke kantor. Kini, banyak sekali orang-orang yang lebih menyukai untuk bekerja secara daring karena mempertimbangkan berbagai aspek seperti mengurangi pengeluaran biaya transportasi, lebih nyaman, mengurangi waktu untuk pergi dan pulang kerja, tingkat stress lebih rendah dan lain-lain. Namun untuk dapat bekerja secara daring harus memperhatikan berbagai hal yang dapat menunjang pekerjaan secara daring seperti infrastruktur teknologi informasi yang berkualitas, pemahanan komputer yang baik, jenis pekerjaan yang dapat dilakukan di berbagai tempat. Tetapi tidak semua pekerjaan dapat dilakukan secara daring.

5. Mudahnya Transaksi

Kemajuan teknogi informasi dan komunikasi membuat semakin mudahnya dalam bertransaksi. Munculnya marketplace-marketplace seperti Tokopedia, Shopee, Bukalapak, Akulaku, dan sebagainya mempermudah kita dalam jual-beli secara online. Kita dapat berbelanja tanpa harus datang ke toko cukup dengan membuka aplikasi marketplace tersebut dari smartphone, pilih barang yang hendak dibeli, bayar, kemudian kita hanya tinggal menunggu barang sampai kepada kita. Kemunculan aplikasi yang menyediakan layanan dompet digital seperti Ovo, Dana, Gopay, dain lain sebaginya juga mempermudah kita dalam melakukan pembayaran. Kita dapat menyimpan uang kita di aplikasi dompet digital tersebut. Kita hanya perlu top up atau mengisi saldo pada aplikasi tersebut. Kita bisa membayar segala macam keperluan, misalnya membeli pulsa, paket data, tagihan listrik, melakukan transfer bank, dan lain-lain. Aplikasi tersebut dapat menjadi alternatif apabila kita tidak membawa uang cash untuk melakukan pembayaran. Namun sayangnya tidak semua toko melayani pembayaran dengan aplikasi dompet digital tersebut.

6. Konvergensi Media 

Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi juga mengakibatkan adanya konvergensi media. Konvergensi media yaitu proses di mana berbagai media seperti media cetak atau elektronik yang sebelumnya terpisah dan berbeda bergabung menjadi satu ke dalam sebuah media tunggal. Konvergensi media memungkinkan para profesional di bidang media massa dalam menyediakan informasi maupun hiburan dengan menggunakan berbagai macam media. Konvergensi media juga memungkinkan audiens media massa untuk berinteraksi dengan media massa juga untuk mengisi konten media massa. Adanya konvergensi media juga memungkinkan audiens untuk dapat mengontrol di mana, kapan, dan bagaimana mereka mengakses dan berhubungan dengan informasi dalam berbagai jenis. Dengan konvergensi media juga dapat memperluas batasan media tradisional dengan memadukannya dengan media baru sehingga dapat menyediakan konten yang instan dan terkini di tingkat internasional. Konvergensi media dapat meningkatkan akses informasi. Kini banyak media cetak yang membuat portal online sehingga memudahkan masyarakat dalam mengakses berita atau konten lainnya menggunakan internet. Masyarakat juga bisa mendapatkan lebih dari satu konten dari satu media yang sama. Konvergensi media membuat penyampaian informasi kepada masyarakat dapat secara cepat dan real time Adanya portal online juga memudahkan masyarakat dalam mengakses berita dengan cepat dan akurat, berbeda dengan media cetak yang di mana kita harus menunggu di cetak terlebih dahulu. Dengan adanya portal online juga lebih menghemat waktu.

7. Banyaknya Hiburan 

Dengan adanya perkembangan teknologi informasi dan komunikasi juga membuat kita semakin mudah dalam mengakses hiburan. Dulu ketika kita mau mendengarkan musik kita memakai radio atau menggunakan vcd. Itu pun kita harus membeli kasetnya, belum lagi jika kasetnya rusak sudah tidak bisa dipakai. Sekarang semakin mudah dan banyak pilihannya kita bisa mendengarkan musik dari genre dan band manapun bisa tinggal sekali klik kita bisa mendengarkan musik yang kita sukai. Sekarang konten-konten yang berada di televisi pun juga melebarkan sayapnya dengan memanfaatkan media lain seperti Youtube. Kini juga bermunculan permainan atau game online yang dapat kita mainkan bersama teman-teman dengan menggunakan handphone atau perangkat yang menggunakan jaringan internet.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun