Kriteria bisa dilihat di gambar begitu pula resultnya.
Penjelasan Pelayanan yang Berkualitas:
Komunikatif, Pelanggan dapat mengetahui detail produk yang diinginkan, juga terjalin komunikasi yang menimbulkan suasana akrab, yang kemudian terjalin hubungan emosional yang erat antara pelanggan dan UMKM.
Dilandasi kejujuran, Pelanggan mengetahui kelebihan dan kekurangan produk relevan dengan realitas, tidak ada yang ditutup-tutupi, untuk menumbuhkan rasa percaya pelanggan pada UMKM.
Ketulusan, pelayanan yang tulus dari hati untuk memberikan yang terbaik dan terindah baik saat pertemuan pertama kali, maupun kepada pelanggan lama yang setia.
Keramahan, murah senyum tulus dari hati dan penuh kelembutan, membawakan suasana yang sejuk dalam berinteraksi dengan pelanggan.
Terdapat derma, bukan potongan harga, melainkan UMKM bisa memberikan sedikit dari apa yang dipromosikannya dalam usahanya, guna menjadi ladang amal kebaikan, yang menumbuhkan benih kasih sayang antara pelanggan dan UMKM.
People-Oriented, tidak money-oriented yang membebankan pelanggan, terjangkau untuk semua kalangan melalui pilihan produk yang disajikan, dengan sifat penuh kebaikan yang terkenang di hati para pelanggan.
Respon pelanggan yang positif, biasanya pelanggan turut serta membantu mempromosikan UMKM yang konsisten dan terpercaya dalam berkebaikan selama berusaha, agar usaha UMKM yang dimaksud, maju dan tetap memberikan yang terbaik.
Semakin tercapai kriteria yang disebutkan, maka tingkat kenyamanan pelanggan juga makin tinggi.
Penjelasan Produk yang Berkualitas:
Khusus untuk kuliner:
Sehat dan bergizi, baik untuk memenuhi kebutuhan jasmani seseorang.
Nikmat lezat untuk dikonsumsi, membuat produk makin digemari, dan menjaga konsistensi rasa yang disajikan.