Mohon tunggu...
Intan Rembulan
Intan Rembulan Mohon Tunggu... Lainnya - Life Long Learner

Seleno-pluviophile | Mencoba menulis apapun yang dapat dituliskan

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Sudah Tamat, Ini Dia 10 Life Lessons Drakor Dr. Cha!

11 Juni 2023   21:55 Diperbarui: 11 Juni 2023   22:02 605
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hargai Setiap Hal yang Ada

Terkadang, sesuatu yang berharga baru akan terasa nilainya ketika telah tiada. Begitu juga dengan kehadiran dr.Cha di rumahnya. Awalnya, keluarganya tidak menghargai dan memedulikan dr.Cha. Mereka hanya mementingkan kehidupan mereka dan terbiasa hidup dilayani dr.Cha. Hingga saat dr.Cha kembali menjadi dokter residen dan tinggal di asrama, mereka mulai merasa kehadiran dr.Cha sangat berarti. Begitu juga ketika dr.Cha telah memutuskan untuk berpisah dengan Prof.Seo.

  1. Cinta dan Peduli pada Orang Tua

Salah satu part yang menarik dan mengandung pelajaran berharga adalah karakter dr.Cha dan anak sulungnya, Seo Jung Min (Song Ji Ho). Keduanya digambarkan sebagai anak yang mencintai dan peduli pada ibunya. Dr.Cha sendiri sangat mencintai ibunya, terlebih ketika ibunya dirawat di rumah sakit. Bahkan di akhir ceritapun, dr.Cha memiliki usaha yang berjalan lancar dan tinggal bersama ibunya. Begitu juga dengan Jung Min, meski lelah sebagai dokter residen dan harus terus direpotkan oleh ibunya karena banyak bertanya seputar pekerjaan di rumah sakit, dia tetap mau membantu ibunya.

  1. Berbuat Baik Boleh, Tapi Jangan Lupakan Diri Sendiri

Dr.Cha adalah sosok yang begitu baik, tapi terkadang kebaikannya terhadap orang lain terlalu berlebihan sehingga melupakan bahwa dirinya sendiri juga perlu diperlakukan dengan baik. Di awal episode, dr.Cha sangat mencintai keluarganya, melayani seluruh anggota keluarga dengan sepenuh hati dan mengabaikan dirinya. Begitu juga ketika dia sudah kembali menjadi dokter, dia bekerja sepenuh hati hingga dirinya kembali sakit.

  1. Berpisah Bukan Hal yang Buruk

Perpisahan sering dikaitkan dengan hal menyedihkan, menyakitkan dan hal kurang baik lainnya. Tapi, tidak semua perpisahan menjadi buruk. Terlebih jika memang kebersamaan sudah tidak berarti lagi. Demi kebaikan, dr.Cha memutuskan untuk berpisah karena perbuatan Prof.Seo yang tidak bisa ditolerir lagi sebagai sosok suami. Akhirnya setelah berpisah, kehidupan dr.Cha pun lebih baik.

  1. Kunci Bahagia, Memaafkan dan Berdamai dengan Diri Sendiri dan Masa Lalu

Tidak dihargai dan diselingkuhi adalah hal yang menyakitkan. Tapi, bukan berarti tidak bisa hidup bahagia. Meski terkadang berat, tapi kenyataan demikian memang harus dihadapi. Sebagai seorang wanita yang sudah berdedikasi demi keluarga namun masih dikhianati, lalu mengalami sakit yang cukup parah, dr.Cha tetap bisa melaluinya. Meski awalnya terasa berat, tapi perlahan dr.Cha memaafkan perbuatan suaminya dan berdamai dengan kehidupannya dan masa lalu. Sehingga, dia dapat menjalani hidup yang lebih baik dan bahagia di akhir cerita.

  1. Terus Bermimpi dan Berani Mencoba Hal Baru

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun