Mencegah Kelelahan pada PengasuhÂ
Bahkan pengasuh yang sabar, penuh cinta kasih pun bisa menjadi frustasi, gelisah, atau marah dibawah tekanan konstan akibat bertemu dengan orang tua dengan kebutuhan yang seakan tiada habisnya. Sering kali keluarga dan teman gagal menyadari bahwa para pengasuh juga memiliki hak untuk merasa kecil hati, frustasi, dan menyerah. Para pengasuh juga membutuhkan kehidupan mereka sendiri, diluar ketidakmampuan atau penyakit orang yang mereka cintai.Â
Relasi dengan saudara KandungÂ
Hubungan dengan saudara kandung mungkin merupakan hubungan terpanjang dalam kehidupan seseorang. Sekitar 85 persen paruh baya Amerika, seperti Madeleine Albright, memiliki paling tidak satu saudara kandung yang masih hidup, dan kebanyakan saudara kandung tetap saling berhubungan. Saudara perempuan, khususnya, selalu terjangkau dan siap membantu yang lain.Â
Grandparenthood
Grandparenthood mulai sebelum parenting aktif selesai. Orang dewasa di A.S. menjadi seorang kakek/nenek pada usia rata-rata 48 tahun, merujuk kepada survei telepon 1.500 kakek/nenek yang terdaftar pada American Association of  Retired Person (AARP) (Davies & Williams, 2002). Dengan rentang kehidupan yang memanjang saat ini, banyak orang dewasa yang menghabiskan beberapa dekade menjadi seorang kakek/nenek.Â
DAFTAR PUSTAKA
Papalia, D. E., Old, S. W., & Feldman, R. D. (2008). HUMAN DEVELOPMENT (PSIKOLOGI PERKEMBANGAN) (9th ed.). Prenada Media Group.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H