Mohon tunggu...
H.I.M
H.I.M Mohon Tunggu... Administrasi - Loveable

Hanya orang biasa yang memiliki 1 hati untuk merasakan ketulusan, 1 otak untuk berpikir bijak dan 1 niat ingin bermanfaat bagi orang lain | Headliners 2021 | Best in Specific Interest 2021 Nominee

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas Pilihan

Peran Guru pada Pencegahan Bullying di Sekolah

20 Juli 2023   19:49 Diperbarui: 20 Juli 2023   19:53 473
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Anak yang Jadu Korban Bullying | Sumber CNN

Bisa juga menyatukan siswa dalam sebuah project seperti kebersihan kelas. Agar muncul kedekatan antara siswa yang kerap melakukan perundungan dan siswa yang menjadi korban dimana guru sebagai pemantau. Bisa jadi ketika interaksi khusus, antara anak didik saling mengenal, memaafkan dan mau kembali berteman. 

# Guru Sahabat Anak


Sebagai guru jangan ragu menempatkan diri sebagai sahabat anak. Saya suka melihat video dimana guru seakan akrab dengan siswa didiknya. 

Ada yang setiap mau masuk kelas selalu bersalaman dengan guru, guru sering memberikan kuis tebak-tebakan dengan anak atau menciptakan keakraban dimana anak merasa gurunya seakan adalah orang tua dan sahabat mereka. 

Ketika kondisi ini berhasil maka anak tidak akan segan untuk menyampaikan keluh kesah anak didik dan anak didik pun akan hormat dan patuh pada guru. 

Saya ingat momen ketika teman menangis karena jadi korban bully di sekolah. Guru mendekat dan memberikan pelukan hangat. Teman saya menjadi nyaman dan tidak merasa sedih dan marah lagi karena ada sosok guru yang membuat dirinya aman dan nyaman. 

***

Kasus bullying di sekolah sangat sering terjadi. Ada yang sebatas candaan namun ada juga yang bersifat melukai fisik dan psikis orang lain. Terjadinya aksi bunuh diri seorang siswa SD karena tidak sanggup menerima perundungan seakan jadi evaluasi bersama. 

Guru memiliki peran penting mencegah kasus bullying di sekolah sekaligus menciptakan suasana nyaman sesama teman sebaya. 

Yuk jangan cuek terhadap kasus bullying di sekolah. Kita perlu ikut serta menciptakan suasana sekolah yang nyaman bagi siapapun. 

Semoga Bermanfaat

--HIM--

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun