Mohon tunggu...
H.I.M
H.I.M Mohon Tunggu... Administrasi - Loveable

Hanya orang biasa yang memiliki 1 hati untuk merasakan ketulusan, 1 otak untuk berpikir bijak dan 1 niat ingin bermanfaat bagi orang lain | Headliners 2021 | Best in Specific Interest 2021 Nominee

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Imlek 2023 dan Belajar Memaknai Tahun Kelinci Air

22 Januari 2023   20:02 Diperbarui: 22 Januari 2023   20:04 648
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kelinci Yang Tengah Mawas Diri | Sumber Indozone

Ada alasan khusus mengapa kelinci memiliki daun kuping panjang. Ini karena di alam bebas, kelinci bukanlah puncak rantai makanan. Ia kerap menjadi incaran bagi hewan pemangsa lain seperti elang, harimau, serigala, ular, anjing hutan dan lainnya. 

Kelinci Yang Tengah Mawas Diri | Sumber Indozone
Kelinci Yang Tengah Mawas Diri | Sumber Indozone

Daun kuping panjang ini membantu kelinci lebih peka terhadap suara dan secara tidak akan menyelematkan dirinya jika ada hewan pemangsa yang mendekat. Kelinci pun selalu waspada dimana daun kuping akan bergerak memastikan lingkungan tempatnya aman. 

Karakter ini mengajarkan kita untuk peka dan mau mendengar. Tidak jarang kita sebagai manusia terlalu sombong atau tinggi hati yang membuat kita enggan mendengar nasihat atau masukan orang lain. 

Sudah saatnya kita belajar dari Kelinci, mendengar dengan seksama bukanlah perkara buruk. Justru kita jadi peka dengan situasi dan bisa mengantisipasi jika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan. 

Kesalahan ketika kita enggan mendengar adalah harus siap diterkam musuh. Jika sudah kondisi ini, penyesalan pun tiada guna. 

# Karakter Kelinci Ketiga : Mudah Beradaptasi

Kelinci termasuk hewan yang mudah beradaptasi. Jangan kaget jika kelinci bisa hidup di hutan, bukit, gurun ataupun lingkungan dingin. Jikalau kita memelihara kelinci, meski ditaruh dalam rumah pun si kelinci bisa beradaptasi. 

Kelinci Yang Dipelihara Dalam Rumah | Sumber Liputan6.com
Kelinci Yang Dipelihara Dalam Rumah | Sumber Liputan6.com

Disinilah kita juga perlu belajar tentang beradaptasi dengan lingkungan sekitar baik tempat tinggal, kantor ataupun pergaulan. Kesalahan yang kerap terjadi, kita menyamaratakan kondisi baru dengan lama. 

Saya ingat ada karyawan baru yang seakan kesulitan beradaptasi di kantor. Jika di perusahaan sebelumnya ia mengerjakan pekerjaan secara manual kini di kantor baru, ia dituntut menggunakan sistem komputer. Mau tidak mau, karyawan ini pun dituntut untuk beradaptasi dengan situasi baru. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun