Mohon tunggu...
H.I.M
H.I.M Mohon Tunggu... Administrasi - Loveable

Hanya orang biasa yang memiliki 1 hati untuk merasakan ketulusan, 1 otak untuk berpikir bijak dan 1 niat ingin bermanfaat bagi orang lain | Headliners 2021 | Best in Specific Interest 2021 Nominee

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Menyelisik Untung Rugi Indonesia Bergabung dalam EAFF dari 4 Aspek

21 Juli 2022   20:10 Diperbarui: 22 Juli 2022   05:35 1084
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Contoh ketika hubungan Indonesia dan Malaysia sempat memanas karena kasus perebutan wilayah hingga budaya membuat intensitas konflik kepentingan begitu terasa.

Uniknya kondisi ini juga membuat hubungan warga negara di 2 negara ikut memanas. Seringkali saya melihat ada perang di sosial media yang saling menjatuhkan satu dengan lainnya. 

Pertandingan Sepakbola Antara Pemain Indonesia dan Malaysia | Sumber Indosport
Pertandingan Sepakbola Antara Pemain Indonesia dan Malaysia | Sumber Indosport

Pemerintah berusaha mendinginkan suasana dengan beberapa kali melakukan pertandingan persahabatan. Melalui olahraga ini, hubungan Indonesia dan Malaysia perlahan membaik. 

Keuntungan bergabung dalam EAFF akan memperbesar terjadinya diplomasi olahraga lebih luas antara Indonesia dengan negara-negara di kawasan Asia Timur. 

Saat ini Timnas Indonesia dilatih oleh SHIN Tae-yong, pelatih profesional dari Korea Selatan. Sebelum menjadi pelatih, SHIN Tae-yong juga adalah pemain Timnas Korea Selatan. 

Pengalaman dirinya saat menjadi atlet serta pelatih yang ikut membesarkan sepakbola di negeri ginseng ini membuktikan bahwa Indonesia mulai melirik pelatihan Asia Timur. Ini tidak terlepas dengan peningkatan yang cukup drastis dunia sepakbola di kawasan Asia Timur. 

Bisa jadi jika keterlibatan Indonesia dalam EAFF akan membuka kerjasama yang lebih besar. Klub sepakbola tanah air bisa mendatangkan pemain hebat dari klub-klub sepakbola di Asia Timur, begitupun sebaliknya bisa jadi pemain Indonesia juga dilirik klub di kawasan tersebut. 

Peluang lain peluang Timnas Indonesia dikenal lebih luas sangat besar. Ini mengingat kawasan Asia Timur memiliki skuad Timnas dengan peringkat yang baik. Bahkan Jepang dan Korea Selatan menjadi negara yang cukup rutin mengirim perwakilan ke Piala Dunia. 

Kerugian yang mungkin akan diterima Indonesia adalah akan membengkaknya anggaran pertandingan. Jika bergabung ke kawasan Asia Timur maka mau tidak mau, Timnas Indonesia akan banyak bertanding ke negara lawan. 

Biaya perjalanan dan persiapan pasti akan mengeluarkan anggaran besar jika dibandingkan pertandingan dilakukan di Asia Tenggara. Selain itu PSSI dan Timnas akan banyak berkutat dengan administrasi seperti Visa dan aturan negara Asia Timur yang lebih rumit dibandingkan negara di Asean. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun