Mohon tunggu...
H.I.M
H.I.M Mohon Tunggu... Administrasi - Loveable

Hanya orang biasa yang memiliki 1 hati untuk merasakan ketulusan, 1 otak untuk berpikir bijak dan 1 niat ingin bermanfaat bagi orang lain | Headliners 2021 | Best in Specific Interest 2021 Nominee

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Bunda, Tanamkan Jiwa Dermawan pada Anak dengan 4 Cara Bijak Ini

21 Januari 2021   10:11 Diperbarui: 21 Januari 2021   10:19 1023
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Seorang Anak yang Berbagi Sedekah Pada Orang Lain. Sumber Assajidin.com

Meskipun si anak belum memiliki uangnya sendiri, orang tua akan memberikan selembar uang dan membiarkan anaknya sendiri yang memasukan dalam kantong tersebut. Saya pernah melihat seorang ibu yang mengarahkan tangan anaknya yang masih balita untuk memasukan uang ke kantong persembahan. Dalam hati saya berharap bisa melakukan hal tersebut juga.

Saya percaya di agama lain pun ada juga ada persembahan seperti ini. Biasanya saya melihat selalu ada kotak amal yang ditempatkan di pintu masjid. Selagi bisa ajarkan anak untuk bersedekah melalui tangannya langsung agar kelak ketika beranjak remaja atau dewasa sudah paham bahwa kita perlu menyisihkan sedikit rejeki untuk tempat ibadah atau orang yang membutuhkan.

#4. Beritahukan Manfaat Sedekah Pada Anak

Mungkin anak akan bertanya, Pah/Mah, kenapa sih kita harus kasih makanan/uang ini kepada orang lain? Momen seperti ini tepat untuk diberikan penjelasan tentang manfaatnya berbagi. Contohnya bisa diinformasikan bahwa dengan rajin bersedekah maka nanti tabungan pahala di surga akan bertambah. Ketika kita memberikan uang kepada orang yang sedang susah maka kelak ketika kita mengalami kesusahakan juga pasti dibantu orang lain. Atau dengan membantu orang lain kita akan banyak memiliki teman dan dicintai banyak orang.

Adanya banyak manfaat positif yang kita informasikan kepada anak terkait sifat dermawannya maka anak akan mulai membiasakan diri untuk selalu membantu orang lain. Ini karena anak cenderung memiliki rasa tahu yang tinggi dan menjadi pengingat yang kuat apabila mendapatkan informasi penting dari orang terdekatnya seperti orang tua atau guru.

Itulah beberapa langkah bijak  yang dapat dilakukan oleh orang tua untuk mengajarkan sifat dermawan kepada orang disekitarnya. Harapannya kelak dengan sifat dermawan ini membuat anak menjadi sosok yang baik, dicintai banyak dan tentu saja berlimpah pahala untuk anak dan orang tua kelak.

Semoga bermanfaat

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun