Selain mengetahui komposisi pekerja berdasarkan instansi tempat kerja di Provinsi Kalimantan Timur, perlu juga untuk mengetahui komposisi pekerja berdasarkan Kabupaten/Kota di Kalimantan Timur. Gambar 12 menunjukan komposisi tersebut.
Distribusi Sumber Daya
Isu distribusi sumber daya menjadi isu yang penting di dalam diskursus pemerataan kesejahteraan, terutama di suatu lingkungan masyarakat yang memiliki komposisi latar belakang beragam.Â
Gurr (1968) dan Weede (1981), salah dua contoh yang menyatakan bahwa ketimpangan relatif antara persepsi dan kenyataan sebagai sumber terjadinya konflik.Â
Konflik multietnis yang sempat terjadi di Kalimantan Tengah tahun 2001 bermula dari diskrepansi kepemilikan sumber daya antara etnis Dayak dan Madura (Human Rights Watch, 2001). Oleh karena itu, perlu untuk menganalisa distribusi sumber daya di Kalimantan Timur sebelum pemindahan ibu kota negara.
Secara umum, koefisien Gini (tolak ukur ketimpangan ekonomi menurut pengeluaran per kapita) di Provinsi Kalimantan Timur mengalami penurunan, mulai dari 0.38 di tahun 2011 hingga menjadi 0.34 di tahun 2018.Â
Angka terakhir tentu saja berada di bawah koefisien gini tingkat nasional pada tahun yang sama. Hal ini menunjukan bahwa distribusi sumber daya di Provinsi Kalimantan Timur relatif merata.
Lebih lanjut, perlu dilihat variasi koefisien Gini per kabupaten/kota untuk mendapatkan gambaran wilayah potensi kesenjangan.