Pernah saya iseng-iseng bilang sama teman, "Coba ngaku saja, kalau dihitung ada berapa jilbab di lemari? Puluhan? Seratus lebih?"
Dan jawabannya ya memang iya...jilbabnya sudah buanyaaak.
Saya bertanya bukan mencela, tapi karena kondisi yang sama juga terjadi pada saya. Di lemari bertumpuk jilbab, tapi yang sering dipakai sebenarnya ya itu-itu saja, tak lebih dari 10 pcs. Itu kalau saya sih, karena saya bukan termasuk orang yang modis. Pokoknya asal ada jilbab hitam andalan, aman deh dunia persilatan, hahaha.
Untuk emak-emak tentu tidak berhenti di barang-barang macam outfit dan skincare/kosmetik, tapi juga berlaku di aneka perabotan dapur. Wih, kalau gaji unlimited, rasanya mau diborong  semua barang yang lucu-lucu dan murah itu.
Hingga kemudian Kompasiana membuat topik pilihan 'Pembelian Terbaik Tahun 2023.' Pembelian terbaik itu apa? Versi saya, tentu pembelian sesuatu barang yang bermanfaat, yang memang kita gunakan, dan tidak membuat kita menyesal telah membelinya.
Susah juga topiknya, karena saya sudah melupakan apa-apa saja yang saya beli di semester pertama Tahun 2023. Jadi biarlah barang pembelian terbaik saya adalah barang yang saya beli di Desember 2023.
Ada 2 jenis barang yaitu:
1. Kipas angin mini portable
Kipas angin mini saya beli ketika dunia sedang puncak-puncaknya menderita kepanasan berjamaah, tak terkecuali Kota Makassar. Sangat berguna menghalau panas dan mengeringkan tubuh yang basah karena keringat. Dan saya suka karena bentuknya kecil imut-imut.
2. Kemeja motif lengan panjang untuk wanita
Pada bulan Desember saya berkesempatan ke  Jakarta dan melakukan aktivitas di kantor KLHK Pusat.