Mohon tunggu...
Siti Masriyah Ambara
Siti Masriyah Ambara Mohon Tunggu... Wiraswasta - Pemimpi dengan banyak keterbatasan

Perempuan pekerja lepas yang mencintai Indonesia dengan segala dinamikanya.

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan Artikel Utama

Jokowi dan Prabowo, Tirulah John McCain!

27 Agustus 2018   22:12 Diperbarui: 29 Agustus 2018   15:58 3341
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
John Mc Cain dan Obama (sumber: starttribune.com)

John McCain. Nama ini tentu tidak asing bagi masyarakat Amerika bahkan masyarakat dunia. Nama ini berkibar saat perhelatan politik terbesar, pemilihan presiden, di Amerika di gelar di tahun 2008.

Mantan tentara yang pernah menjadi tahanan saat perang Vietnam ini dinilai sebagai salah satu politisi yang memiliki sikap negarawan.

Meski kalah dalam kontestasi pemilihan presiden Amerika di tahun 2008, namun sosok John McCain tidak mudah terlupakan.

Kandidat presiden dari Partai Republik ini tidak memanfaatkan ajang kampanye sebagai ruang untuk menjelekkan lawannya saat itu, Barack Obama.

John McCain menunjukkan karakternya sebagai negarawan dalam masa kampanye dengan membela lawannya, Obama, yang banyak diserang oleh para pendukungnya. 

"Anda harus tahu bahwa dia (Obama) adalah orang baik dan orang yang tidak perlu anda takuti jika dia menjadi Presiden di negara ini", itulah yang dikatakan oleh John McCain kepada salah satu pendukungnya yang mengatakan bahwa Obama adalah teroris yang tidak pantas menjadi pemimpin.  

John Mc Cain membela Obama dari serangan pendukungnya (sumber: abclocal.go.com)
John Mc Cain membela Obama dari serangan pendukungnya (sumber: abclocal.go.com)
"Dia (Obama) adalah orang baik, kami (Mc Cain dan Obama) hanya berbeda dalam hal-hal mendasar, karena itulah kampanye ini ada untuk mendiskusikan hal-hal yang mendasar itu", John Mc Cain lagi-lagi mencoba meluruskan pendapat pendukungnya yang mengecam Obama hanya karena penampilan fisiknya yang berbeda.

Kalimat pamungkasnya yang luar biasa pada pendukungnya adalah, "Jika anda ingin menang, kita akan berusaha menang, tapi kita akan menang dengan cara terhormat. Saya menghormati Senator Obama dan menghargai semua pencapaiannya,". 

John Mc Cain dan Obama (sumber: starttribune.com)
John Mc Cain dan Obama (sumber: starttribune.com)
Klip yang merekam ucapan luar biasa yang merefleksikan sikapnya sebagai politisi yang memiliki jiwa negarawan ini kembali beredar setelah kematiannya dua hari silam, 25 Agustus 2018. Dunia berduka, tapi teladannya akan melegenda.

Politisi dan Negarawan

(sumber: dok. pribadi)
(sumber: dok. pribadi)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun