Pada analaisis hasil survei tersebut diketahui kondisi ketertarikan atau minat siswa dalam pembelajaran masih cukup rendah. Serta ketuntantasan belajar peserta didik juga terbilang masih rendah, nilai KKM pada mapel Dasar TJKT adalah 75 dimana nilai rata-rata 72 dengan prosentase ketuntasan siswa sebesar 45,83 %
Refleksi Pra Siklus
Ketertarikan atau minat siswa dalam pembelajaran rendah dikarenakan model pembelajaran yang digunakan guru masih monoton dan berpusat bukan pada siswa sehingga pembelajaran didalam kelas hanya berpusat pada guru, mengakibatkan siswa menjadi kurang tertarik dalam pembelajaran, kemudian guru tidak mampu menarik perhatian siswa didalam kelas, mengakibatkan peserta didik terkadang tidak fokus dalam pembelajaran.
Â
Siklus I
Perencanaan
Sebelum melaksanakan pelaksanaan tindakan, terlebih dulu dilakukan perencanaan pelaksanaan tindakan meliputi : (1) Menentukan model pembelajaran, penetapan model pembelajaran ditujukan untuk mengatasi masalah yang muncul didalam kelas. Model pembelajaran Problem-Base Learning dipilih untuk menyelesaikan permasalahan terkait dengan minat atau ketertarikan siswa dalam pembelajaran (2) Menyusun Modul Ajar, Modul aja yang disusun dalam siklus I ini memuat diantaranya Kompetensi awal peserta didik, Sarana Prasarana yang digunakan, Model Pembelajaran, Elemen, Capaian Pembelajaran, Tujuan Pembelajaran dan Rencana Kegiatan Pembelajaran. (3) Penyusunan Materi, Materi yang digunakan dalam Siklus I yaitu tentang Sejarah Pekembangan Komputer dan Arsitektur Komputer. (4) Menyusun Lembar Kerja Peserta Didik dan Soal evaluasi, yang dugunakan untuk menilai hasil belajar peserta didik. Â Â
Pelaksanaan Tindakan
Pelaksanaan tindakan pada Siklus I dilaksanakan dalam dua kali pertemuan, Pertemuan Pertama dalam Siklus I dilaksanakan pada tanggal 15 November 2021 dan Pertemuan Kedua dilaksanakan pada tanggal 17 November 2021. Pertemuan pertama dan kedua dilakukan dalam 6 Jam Pelajaran dan dimulai dari pukul 07.00 - 10.45 WIB. Jumlah siswa yang terlibat dalam pembelajaran sebanyak 24 Siswa. Materi pembelajaran pada pertemuan pertama adalah tentang Sejarah Perkembangan Komputer dan pada pertemuan kedua tentang Arsitektur Komputer.
Kegiatan pada pertemuan pertama dimulai dari guru memberikan salam ke peserta didik, selanjutnya guru bersama peserta didik berdoa untuk mengawali kegiatan pembelajaran, dan dilanjutkan memeriksa kehadiran peserta didik. Selanjutnya guru memberikan waktu kepada peserta didik untuk mencari informasi terbaru tentang perkembangan dunia teknologi di internet sebagai gerakan literasi sekolah. Kemudian guru menunjuk salah satu peserta didik untuk membacakan informasi yang diperoleh tentang Perkembangan dunia teknologi. Berikutnya guru menyampaikan apersepsi untuk kegiatan pembelajaran serta memberikan motivasi ke peserta didik. Selain itu guru juga menyampaikan Elemen, Capaian Pembelajaran, Tujuan Pembelajaran, Materi, dan Penilaian yang digunakan dalam pembelajaran. Masuk dalam kegiatan pembelajaran, guru mengawali materi dengan memberikan pertanyaan pemantik untuk memacu peserta didik agar dapat berpikir secara kritis, kemudian guru memberikan kesempatan ke peserta didik untuk dapat menanggapi pertanyaan yang diajukan. Setelahnya untuk memberikan pemahaman yang lebih ke peserta didik guru menayangkan vidio pembelajaran dengan isi materi Sejarah Perkembangan Komputer. Dan pada akhir penayangan vidio pembelajaran guru memberikan waktu bertanya ke peserta didik untuk menanyakan hal yang kurang jelas dalam vidio pembelajaran tersebut. Kegiatan selanjutnya guru memberikan tugas secara berkelompok untuk menyelesaikan Lembar Kerja Peserta Didik yang telah dibagikan, dalam LKPD tersebut peserta didik diminta untuk membandingkan komputer dari generasi 1 sampai dengan generasi 5. Tidak lupa guru memberikan arahan terkait pekerjaan yang harus diselesaikan serta membimbing dan mengawasi setiap kelompok jika tedapat masalah dalam penyelesaian tugasnya. Setelah semua kelompok menyelesaikan tugasnya, guru meminta secara bergantian untuk mempresentasikan hasil kerja dari setiap kelompok. Guru juga memberikan tanggapan dan masukan pada setiap pekerjaan kelompok yang dipresentasikan. Kelompok yang maju presentasi juga memberikan waktu kepada teman yang lain untuk bertanya terkait dengan materi yang dipresentasikan. Pada akhir pembelajaran guru beserta peserta didik bersama-sama membuat kesimpulan dari pembelajaran yang telah dilaksanakan dengan bantuan google jamboard. Sebelum menutup pembelajaran pada pertemuan pertama guru memberikan arahan untuk belajar secara mandiri dirumah dengan materi pertemuan selanjutnya yang telah di bagikan ke peserta didik.
Â