Pertanyaannya?
Sekarang yang jadi pertanyaan adalah apakah pernyataan Michniewicz yang ingin Lewy disupport adalah pernyataan riil atau hanya pemanis bibir? Jika itu pernyataan riil maka Polandia akan main terbuka.
Tapi apakah Michniewicz benar-benar ingin main terbuka? Sebab jika main terbuka, siap-siap saja lini belakang menganga dan disayat-sayat oleh duo penusuk Prancis yakni Ousmane Dembele dan Kylian Mbappe. Â
Kalau pernyataan Michniewicz agar Lewy dapat dukungan hanyalah pemanis bibir, maka Polandia akan kembali main bertahan lawan Prancis. Jika mereka bertahan, masuk akal dan realistis.
Mereka bertahan dalam dan berharap laga diselesaikan melalui adu penalti. Jadi bagaimana? Apakah Michniewicz akan menginstruksikan anak asuhnya main buka-bukaan atau membalut pertahanan dengan tembok berlapis?
Hormat
Seperti diberitakan BBC, Pelatih Prancis Didier Deschamps tak mau anggap remeh Polandia. Menurutnya, semua tim di Piala Dunia 2022 adalah lawan yang sulit. Dia pun menghormati Polandia sebagai sebuah tim.
Bagi Deschamps, Polandia juga tim yang bagus. Sebab, banyak pemain Polandia main di liga elite Eropa. Selain itu, Polandia telah bermain bertahan dengan baik di babak grup.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H