Mohon tunggu...
Ikrom Zain
Ikrom Zain Mohon Tunggu... Tutor - Content writer - Teacher

Hanya seorang pribadi yang suka menulis | Tulisan lain bisa dibaca di www.ikromzain.com

Selanjutnya

Tutup

Surabaya Artikel Utama

Revitalisasi Kawasan Kota Lama Surabaya, Harapan Penataan Kota Tua yang Terencana

10 Juni 2024   07:56 Diperbarui: 10 Juni 2024   11:01 1134
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Beberapa pengunjung berfoto di depan sebuah gedung kawasan Kota Lama Surabaya. - Dokpri

Setelah sukses dengan revitalisasi Jalan Tunjungan, Pemkot Surabaya melakukan revitalisasi kawasan Kota Lama yang berada di sekitar Jalan Rajawali dan Jembatan Merah.

Jika kawasan Jalan Tunjungan dikenal sebagai kawasan kota atas, maka kawasan ini lebih dikenal sebagai kota bawah. Kawasan yang keramaiannya muncul terlebih dahulu karena dekat dengan muara aliran Sungai Kalimas.

Di sini, aneka bangunan zaman lawas sudah terbangun sejak masa lampau. Beberapa bangunan masih terawat apik dan menyajikan arsitektur dengan berbagai macam gaya. Beberapa bangunan sudah beralih fungsi menjadi bentuk fasad bangunan baru yang sangat berbeda dengan aslinya. Ada juga bangunan yang masih mempertahankan bangunan asli, tetapi kondisinya sangat memprihatinkan. Kumuh dengan cat yang kusam dan terkelupas.


Nah, atas alasan tersebut dan untuk mendongkrak pariwisata Kota Surabaya, maka Pemkot Surabaya pun melakukan revitalisasi di kawasan Kota Lama ini. Kegiatan ini sudah dilakukan sejak beberapa bulan yang lalu dan sampai sekarang masih berlangsung. Meski cukup menganggu kenyamanan pengguna jalan di kawasan tersebut, tetapi setidaknya ada harapan penataan yang baik sehingga dapat dinikmati oleh banyak warga Surabaya maupun luar Surabaya.

Hotel lawas di Jalan Rajawali. - Dokumen Pribadi
Hotel lawas di Jalan Rajawali. - Dokumen Pribadi

Sama dengan warga Surabaya lainnya, saya pun cukup antusias dengan penataan kawasan ini. Maka, setiap naik Suroboyo Bus, saya selalu menyempatkan diri untuk melihat kondisi terkini.

Salah satu minat saya adalah pada Halte Jembatan Merah yang sudah dibangun kembali dengan apik. Halte ini terlihat lebih besar dan megah. Tak sekadar terdapat informasi rute dan peta integrasi transportasi, di sini juga terdapat peta lengkap mengenai kawasan kota lama.

Halte Jembatan Merah yang sudah dibangun kembali. - Dokumen Pribadi
Halte Jembatan Merah yang sudah dibangun kembali. - Dokumen Pribadi

Peta tersebut mencakup informasi halte bus, penginapan, museum, restoran, dan tempat menarik lainnya. Keberadaan peta tersebut sangat penting sebagai panduan bagi para wisatawan yang akan berkunjung ke sana. Tak hanya itu, penempatan peta yang terdapat pada Halte Suroboyo Bus diharapkan menarik minat masyarakat untuk naik transportasi umum.

Papan petunjuk yang sudah mulai terpasang. - Dokumen Pribadi
Papan petunjuk yang sudah mulai terpasang. - Dokumen Pribadi

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Surabaya Selengkapnya
Lihat Surabaya Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun