Bacakan dongeng dengan cara menarik dan didukung dengan olah gerak tubuh, membuat karakter suara orang, menirukan suara binatang, dan menirukan suara tiruan (suara angin, kereta, ambulan, dll).
Hal yang perlu diperhatikan dalam memilih dongeng adalah tidak mengadung unsur: kesyirikan, kekerasan, dan pornografi. Pilihlah dongeng yang dapat membuat anak penasaran dan tertarik. Selain itu dalam membacakan dongeng jangan terlalu lama, sehingga membuat anak merasa bosan.
Sudah sepatutnya kita mengenalkan dan memberikan pembiasaan dalam hal membaca ini sedari dini kepada anak, terlebih banyak sekali manfaat yang dapat diperoleh.
Semoga Bermanfaat!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H