Mohon tunggu...
Ifandi Khainur Rahim
Ifandi Khainur Rahim Mohon Tunggu... -

ex-Ketua BEM Fakultas Psikologi UI 2018. Hobinya menulis dan bikin video. Tulisannya random kalo di Kompasiana. Lebih lanjutnya, silahkan kunjungi https://www.ifandikhainurrahim.com/ atau cek channel Youtube saya http://youtube.com/c/SatuPersenOfficial

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Open Data: Sedikit Mimpi untuk Psitasi dan Indonesia #Compfest9

9 September 2017   12:29 Diperbarui: 9 September 2017   12:50 1236
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

"Mas Evan, dapet undangan ke Compfest ya? RSVP?"

Saya jawab, "Iya"

"Mewakili ILMPI dan BEM Psiko ya mas?"

"Betul kalau ILMPI. Kalau untuk mewakili BEM sih nggak, tapi kayanya saya doang yang dateng dari Psiko"

"Hmm. Gimana kalau mas bantu saya untuk buka acara?"

"Emm gimana ya (bingung),  emangnya ngapain mas?"

Singkat cerita, perbincangan berlanjut dan entah mengapa tiba-tiba akhrinya saya secara dadakan dibriefing untuk membantu peresmian Grand Launching Compfest.

Setelah mengobrol dan dibriefing, saya pun akhirnya duduk menunggu sendiri. Sambil melamun, tidak disangka-sangka ada tangan yang memegang bahu saya. Dalam hati saya pun berkata "Ah!!!! Padahal gua lagi pengen sendiri, pasti ini anak Psiko".

Setelah saya menoleh, ternyata betul, memang anak psiko. Mereka berjumlah dua orang yang akhirnya duduk di sebelah bangku saya. Mereka berdua adalah kakak tingkat saya, angkatan 2014. Salah satunya adalah seorang aktivis startup sosial, banyak sekali startup dan proyek sosial yang sudah dia buat sendiri dan ikuti, bahkan sampai diliput kanal internasional. Kami pun pernah membuat proposal PKM bersama. Nah, yang satunya lagi adalah orang hebat yang sudah mengunjungi banyak negara, ia juga termasuk 5 besar Mapres F. Psi UI. Dia pun pernah menjadi saingan saya di kompetisi esai saat acara Psygames, yang alhamdulillah saya kalahkan dengan bangga (HAHAHAH), meskipun mungkin saya menang karena memang sedang hoki saja saat itu (kapan lagi coba saya mengalahkan mapres? :)) ).

Meskipun agak kesal, karena sebetulnya saya sedang ingin sendiri, melamun, sambil menikmati kontemplasi sekaligus menonton seminar (kalau anda introvert pasti anda tahu nikmatnya sendiri seperti ini), namun dari pertemuan dengan mereka, saya pun berpikir, kalau misalnya yang datang Compfest adalah orang-orang sekelas dan sehebat mereka, sudah pasti program kerja Compfest ini keren dan worth untuk disaksikan. Saya yakin sekali.

Tidak lama kemudian, nama saya dipanggil.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun