Mohon tunggu...
Ida S
Ida S Mohon Tunggu... Administrasi - Joyful

Youtube: https://www.youtube.com/channel/UC_VcRcUxjRCthjILM9AmNAA/ my blog: https://agrace2011.blogspot.com/ https://mywishes09.blogspot.com/

Selanjutnya

Tutup

Film Artikel Utama

"Love Last Forever", Setiap Orang Pasti Mempunyai Kelebihan

22 Agustus 2021   13:55 Diperbarui: 23 Agustus 2021   00:47 4266
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dan itu dituliskan Sakura di dalam catatan medisnya sebagai seorang perawat dan catatan tersebut akhirnya membantu dokter Tendo dan dokter lainnya di bagian kardiologi menemukan penyebab atau sesuatu yang salah dari pasiennya yang ketika diberikan obat tidak ada kemajuan padahal seharusnya ada kemajuan. Berkat catatan dari Sakura permasalahan tersebut bisa diatasi.

Selain mencatat makanan dan minuman yang diminum pasien, Sakura juga berusaha mengenal pasiennya dengan baik dengan mencatat semua hal tentang pasiennya mulai dari selera makan dan lain sebagainya.

Sakura memang mempunyai hati yang tulus dan sungguh-sungguh dalam merawat pasien sehingga Sakura sering terlibat dalam permintaan pribadi masalah pasien dan pasien sangat dekat dengan Sakura.

Sebelum menjadi perawat satu kebiasaan baik yang dimiliki Sakura adalah dia mau menolong orang lain, ketika seorang nenek di jalan pingsan dan Sakura tidak tahu harus melakukan apa, dia tetap bertindak dengan berteriak dengan keras serta berusaha menolong nenek tersebut. 

Teriakan tersebut akhirnya terdengar oleh dokter Tendo dan dokter Tendo mampu menyelematkan nyawa nenek tersebut. Sakura juga memiliki empati yang tinggi bahkan ketika nenek tersebut sudah masuk mobil ambulans, Sakura tidak melepaskan pandangan matanya dari mobil tersebut dengan pandangan mata yang cemas, hal tersebut ternyata diperhatikan dan diingat oleh dokter Tendo.

Setelah menjadi perawat karakter Sakura tidak berubah, ketika menolong pasien yang hampir terjatuh dari atap rumah sakit, Sakura berteriak dengan keras karena tangannya tidak mempunyai kekuatan untuk menahan tangan pasien tersebut lebih lama lagi.

Dan teriakannya lagi-lagi didengar oleh Tendo yang akhirnya dapat membantu Sakura.

Kelebihan dari Sakura itulah yang sangat diapresiasi oleh dokter Tendo.

Sakura juga memiliki kekuatan untuk bertahan walaupun kemampuannya banyak diragukan oleh rekan-rekannya terutama oleh kepala perawat yang meminta kepada dokter Tendo agar Sakura tidak terlibat dalam operasi anaknya padahal dokter Tendo telah meminta Sakura membantunya, dan Sakura sangat senang akan hal itu dan belajar keras supaya tidak melakukan kesalahan.

Ketika kemampuannya tidak diakui, dan terbersit keinginan berhenti menjadi perawat tetapi hal tersebut tidak dilakukan Sakura.

Sakura mengatasi kelemahan dan ketidakmampuannya dengan berjuang keras dan terus belajar agar bisa menjadi perawat yang terampil dan handal.

  • Pentingnya mempunyai visi dan misi dalam setiap pekerjaan

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun