Mohon tunggu...
Rizki Sudhana
Rizki Sudhana Mohon Tunggu... Desainer - Web Designer

desainer visual - ui - produk - interior - exterior

Selanjutnya

Tutup

Horor Pilihan

Perempuan yang Lahir dari Tumbal Nyawa

10 Januari 2025   18:30 Diperbarui: 10 Januari 2025   18:36 48
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Akhirnya menikahlah mereka, tidak lama kemudian mengandunglah si istri kedua, melihat kandungan nya yang merupakan darah keturunan hasil kesepakatannya dengan penghulu dewa dewa purba, maka mengucaplah si istri pertama kepada istri kedua, katanya, "jika anak ini lahir dan aku mati, maka sampaikanlah ke anak ini nanti setelah dia dewasa, bahwa kamu adalah titisan darahku"

Tidak lama kemudian melahirkanlah si istri kedua, anaknya perempuan, dalam hitungan beberapa hari, meninggal lah si istri pertama, dengan begitu kontrak darah berhasil, si anak perempuan memiliki cangkang tubuh yang menjadi wadah darah si istri pertama yang disebut titisan, tapi di dalam cangkang itu ada wujud kuasa yang menaungi berupa burung gagak hitam

Gagak hitam - freepik
Gagak hitam - freepik

kenapa tiba tiba berwujud burung gagak hitam, berlaku pada tradisi Tiongkok. Burung gagak memiliki warna yang pekat dan suara yang tidak nyaman didengar membuat gagak menjadi simbol pertanda kematian atau nasib buruk.

Dari situ suami atau si ayah sangatlah bahagia dengan keturunan tunggalnya

Maka di usia anak ini 5 tahun diadakan upacara Kwee Pang (Guo Fang), Upacara Pengakuan Anak Angkat Dewa, di kelenteng,

Dengan harga sesajen yang tinggi dan mahal maka di kontrak nya lah tiga kuasa pelindung yang sangat kuat

Yang satu adalah laki laki yang menyerupai dewa perang, berbadan besar bersuara berat dan kasar dan berjanggut panjang, senjatanya adalah tombak pedang bercincin, 

kuasa kedua adalah pria yang lebih kecil tapi gesit, senjatanya adalah pedang tempur, 

kuasa ketiga adalah perempuan, suaranya galak dan nyaring senjatanya belati kecil, ketiga kuasa itu bermaksud untuk melindungi si anak dari santet teluh dan guna guna,

raven girl freepik
raven girl freepik

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Horor Selengkapnya
Lihat Horor Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun