Karenanya enggak heran kalau Spotify sendiri berusaha menggenjot tren baru ini.
Di tahun ini Spotify sudah menggandeng delapan pencipta konten siniar, yaitu PODKESMAS, RAPOT, Podcast Bagi Horror, Podcast Raditya Dika (PORD), Do You See What I See, Menjadi Manusia, Box2Box Football Podcast, dan Podcast Suara Puan.
Nah, tahu enggak kenapa siniar ini mulai banyak diminati?
Salah satunya karena sifat siniar ini adalah konten audio, sehingga bisa dinikmati sembari melakukan aktivitas lain.
Selain itu, ya tentu, kekuatan audio, sebagaimana radio, adalah theatre of mind: para pendengar bisa berimajinasi sesukanya dari apa yang didengar. Itu dia keunggulannya.
Terus, siniar apa saja yang kamu dengerin?
Kalau penulis setidaknya punya empat saluran siniar yang biasa didengar. Apa saja?
Box2Box Football Podcast
Penulis punya minat tersendiri terhadap sepak bola. Apapun yang berbau sepak bola penulis coba ikuti. Termasuk saluran siniar satu ini.
Di bawah payung Box2Box Media Network, Box2Box Football Podcast menyajikan konten sepenuhnya tentang sepak bola, terutama sepak bola top eropa.
Yang membuat menarik adalah, kompsisi dari para podcaster diisi oleh para profesional berbagai bidang, dari analisator sepak bola hingga pelatih.
Jadi, menurut penulis, konten-konten yang diberikan memberikan pandangan lain mengenai sepak bola.
Buat kamu yang punya ketertarikan dengan sepak bola silakan didengarkan.