Mohon tunggu...
Husni Anwar
Husni Anwar Mohon Tunggu... Guru - Guru matematika di SMKN 1 Sungai Rumbai Kabupaten Dharmasraya

Penulis adalah seorang guru matematika, Istri dari seorang Pendamping Desa di daerah perbatasan, Ia juga seorang ibu dari 3 orang anak. Penulis berdomisili di kecamatan Sungai Rumbai, perbatasan Propinsi Sumatera Barat dan Propinsi Jambi. Dengan segala problematikanya, penulis berharap mampu berkontribusi dalam dunia pendidikan, dalam rangka menambah kebermanfaatan dirinya di dunia pendidikan. Semoga menjadi amal jariyah, penyelamat di alam kekekalan. Aamiin Ya Rabbana.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Jangan Minta Gajah Terbang

13 September 2022   01:34 Diperbarui: 4 November 2022   18:20 473
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sebaliknya, jika seseorang tidak tersentuh oleh Pendidikan, maka sifat negative akan berpotensi untuk berkembang dengan pesat. Karena tidak ada nilai-nilai baik yang akan menghalanginya untuk berbuat buruk. Seyogianya, Pendidikan akan memperjelas atau menebalkan laku baik atau sifat-sifat positif yang ada pada anak.

Dari analogi binatang hutan di atas dan dasar-dasar pendidikan Ki Hajar Dewantara, layaklah kita sebagai guru merobah apa yang ada dalam fikiran kita.

Merobah cara-cara dan pendekatan kita kepada murid selama ini. Bahwa murid harus mampu menguasai apa yang kita ajarkan. Murid harus mengerjakan segala sesuatunya sesuai dengan aturan dan ketentuan yang kita inginkan. 

Semua yang tertuang dalam kurikulum harus diajarkan, meskipun siswa tidak faham dan sangat sulit untuk menguasainya. Jika hal ini kita teruskan maka akan sama dengan kita meminta gajah untuk terbang. 

Secara tidak langsung kita sebagai guru akan mematikan karakter mereka secara perlahan. Padahal secara hakikatnya pendidikan adalah proses memanusiakan manusia. Perlakukan mereka sesuai dengan kodrat yang mereka punya.

Apa yang harus kita lakukan? Perlakukan mereka sesuai kodratnya. Tuntun mereka sebagaimana dengan garis-garis kodrat yang mereka bawa dari lahir. Dengan kata lain, bimbing mereka sesuai dengan potensi yang ada pada mereka, tuntun mereka berdasarkan passion yang  mereka miliki. 

Sehingga mereka akan mampu berkembang secara paripurna dan tercapailah tujuan Pendidikan yang diinginkan yaitu keselamatan dan kebahagiaan yang setinggi-tingginya sebagai manusia.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun