Mohon tunggu...
Ety Supriyatin
Ety Supriyatin Mohon Tunggu... Lainnya - Pembaca

Menulis apa yang dilihat, didengar, dan dirasakan. â– JUST BE MYSELFâ– 

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Putri Sarinande yang Eksentrik

24 Agustus 2023   11:05 Diperbarui: 24 Agustus 2023   11:46 161
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik


Pagi hingga siang keceriaan mewarnai hidupnya

Tertawa renyah dan senyum lebar menghiasi wajah yang kian sumringah

Bunga-bunga cinta menghiasi taman hati melewati hari-hari

Meski cukup tersirami  tetesan air sebagai penyejuk

Waktu berjalan meninggalkan cahaya berseri

Eksentrik Putri Sarinande semakin terlihat jelas

Menjelang senja hatinya tak menentu

Taman bunga-bunga hampir layu, meremang bersama redupnya sang mentari

Ketika malam tiba dan kegelapan merayap

Putri Sarinande merajuk, merungut-rungut

Kegamangan kian mendera tak terelakkan

Meski suara hati melipur hingga tengah malam

Dan ketika terlelap dalam sekejap

Saat dilantunkan lagu "Putri Sarinande"

Sisa impian menjadi sebuah pengharapan

Lalu menunggu pagi memulai keindahan kembali

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun