Program Gerakan Kebersihan Lingkungan merupakan upaya sederhana yang sangat berpengaruh untuk kebersihan lingkungan. Dengan partisipasi masyarakat dalam membantu menjaga kebersihan lingkungan, seperti gotong royong membersihkan saluran air, dan membersihkan sampah di area sungai dapat membantu mencegah terjadinya banjir.
2. Ilmu Ekonomi
Dalam Pendekatan Ilmu Ekonomi, banjir dapat terjadi karena semakin meningkatnya pembangunan di wilayah perkotaan, seperti pusat perbelanjaan, pembangunan hotel, Apartemen, hingga kawasan industri. Semakin meningkatnya Pembangunan di wilayah perkotaan, maka semakin berkurangnya daerah resapan air. Peningkatan Pembangunan juga dapat menyebabkan penurunan muka air tanah.
Solusi dalam Pendekatan Ilmu Ekonomi
- Program Bank SampahÂ
Bank sampah adalah program yang dibuat untuk menampung sampah rumah tangga dan dijadikan barang bernilai ekonomis. Bank sampah dapat dilakukan dengan cara menukarkan sampah yang telah dipiilah untuk di daur ulang. Sampah yang telah dipilah tersebut dapat ditukarkan dengan sejumlah uang. Program ini memiliki manfaat, karena dapat meminimalisir pembuangan sampah sembarangan, dan juga dapat dimanfaatkan oleh masyarakat karena dapat menghasilkan uang dengan nominal tertentu.
- Program Pembatasan Perizinan Pembangunan di Wilayah Resapan Air
Program ini dapat dilakukan oleh pemerintah untuk mencegah peningkatan pembangunan di wilayah perkotaan. Dengan dilakukannya pembatasan pembangunan, maka wilayah resapan air di perkotaan dapat terpelihara dengan baik.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H