Sebelumnya, pada Pebruari lalu kami juga berkunjung pada salah satu makam keramat atau jere yang letaknya di Kelurahan Bastiong Talangame, Ternate Selatan, kota Ternate.
Berbeda dengan makam keramat atau jere pada Kelurahan Kulaba, jere Talangame bentuknya seperti lubang galian yang tak terisi tanah kembali, dan hingga kini makam tersebut digenangi air yang jernih.
Keramat Talangame berada di tengah-tengah pemukiman padat, dan letaknya persis di dekat jalan setapak, sehingga begitu kita hendak ke makam Talangame, kita melewati jalan setapak tersebut dan makam atau jere Talangame telah dipugar, lalu di sisi utara tertulis Kesultanan Ternate, Keramat Talangame.
Konon, nama Talangame merupakan salah seorang Panglima perang kesultanan Ternate, yang meninggal dunia pada sebuah peperangan di laut, dan jenazahnya kemudian dimakamkan di pesisir pantai Bastiong. Namun, keberadaan makam tersebut berpindah hingga kini diketahui berada di dekat pemukiman warga.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H