Kepercayaan itu tidak terletak pada produk, tapi pada pembuatnya. Pada kita sendiri sebagai pemilik usaha. Pada reputasi yang kita bangun sekian lama.
Sementara, kelak bila produk baru itu pun terbukti berhasil, ia tidak lantas bebas dari ancaman. Akan muncul produk-produk baru yang memecahkan masalah yang sama secara lebih unggul, ancaman pembajakan, bahkan produk yang sama dengan model bisnis berbeda.
Dengan demikian kekuatan sebuah usaha sebenarnya tidak pernah terletak pada produk, harga, atau tempat distribusinya. Semua itu hanya strategi yang diciptakan oleh para manusia yang ada di belakangnya.
Marketplace hanyalah tempat distribusi. Produk hanya alat menghadirkan solusi. Harga hanya cara bertukar nilai. Modal hanya penunjang awal. Peluang hanyalah momen yang akan datang dan pergi.
Keunggulan UKM dan semua bisnis hanya terletak pada satu hal: manusianya. (*)
*** tulisan ini ditayangkan sebelumnya di blog Arkademi dengan judul dan penulis yang sama ***
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H