Untuk kali ini karena tiba lebih cepat dibandingkan dengan pendakian merbabu kemarin, di gunung sindoro ini aku bisa lebih menikmati alam di sore hari. Tapi lebih tepatnya lebih banyak menghabiskan makanan, hehe.Â
Malam hari di camp area sindoro, angin sangat kencang sempat beberapa kali terbangun karena tenda seperti mau roboh. Dan ternyata sampai subuh pun ketika kita summit, angin masih sama, badan terasa terombang-ambing.
Sunrise Camp - Watu Tatah
Perjalanan dari sunrise camp menuju watu tatah sekitar 1 jam 20 menit. Banyak yang mengira watu tatah ini adalah puncaknya. Namun, ternyata puncaknya masih jauh lagi.Â
Jadi jangan terlalu berekspektasi tinggi setiap kali mendengar suara keramaian seperti puncak ketika kita berada di tanjakkan. Karena beberapa tanjakan disebut dengan tanjakan penyesalan.Â
Gunung sindoro yang memiliki enam tanjakan penyesalan, ketika kita berada di tanjakannya kerap memberikan harapan palsu terkait keberadaan puncak. Jadi, setiap perjalanan harus kita nikmati saja, jangan berekspektasi tinggi dengan keberadaan puncak.
Dari watu tatah menuju puncak sekitar 1 jam 40 menit. Berjalan dengan melawan angin yang sangat kencang. Terkadang ada perasaan ingin menyerah, namun kalau menyerah sama saja aku masih harus berusaha untuk turun lagi yang lebih curam.Â
Dan ternyata memang benar, trek summit gunung sindoro bisa menurunkan mental. Jadi kita harus bener-bener berdampingan dengan partner yang tepat, supaya saling support.