Pembelajaran Berdiferensiasi Konten,proses dan produk.
 (1) konten :masukan, apa yang dipelajari murid; (2) proses : bagaimana murid berupaya memahami ide dan informasi; dan          (3) produk :keluaran, atau bagaimana murid menunjukkan apa yang telah mereka pelajari.
Dengan membedakan ketiga elemen ini, guru menawarkan pendekatan berbeda terhadap apa yang dipelajari murid, bagaimana mereka mempelajarinya, dan bagaimana mereka menunjukkan apa yang telah mereka pelajari. Kesamaan dari pendekatan yang berbeda ini adalah bahwa semuanya dibuat untuk mendorong pertumbuhan semua murid dalam usaha mereka mencapai tujuan pembelajaran yang  telah ditetapkan dan untuk memajukan atau meningkatkan proses pembelajaran baik untuk kelas secara keseluruhan maupun untuk murid secara individu.
C.Pembelajaran Berdiferensiasi dapat memenuhi kebutuhan belajar murid
Pembelajaran berdiferensiasi beroperasi pada premis bahwa pengalaman belajar paling efektif adalah ketika pembelajaran tersebut berhasil mengundang murid untuk terlibat, relevan, dan menarik bagi murid. Akibat dari premis itu adalah bahwa semua murid tidak akan selalu menemukan jalan yang sama untuk belajar yang sama mengundang, relevan, dan menariknya. Lebih lanjut, pembelajaran berdiferensiasi mengakui bahwa pengetahuan, keterampilan, dan pemahaman yang akan datang harus dibangun di atas pengetahuan, keterampilan, dan pemahaman sebelumnya  dan bahwa tidak semua murid memiliki fondasi belajar yang sama pada awal proses pembelajaran
Murid dengan minat yang berbeda dengan gaya belajar yang berbeda serta dengan kemampuan yang berbeda akan dapat dengan nyaman belajar sesuai dengan posisi mereka. Sehingga kebutuhan yang mereka inginkan akan terpenuhi yang tentunya ketika rasa nyaman dan senang mengikuti proses pembelajaran terjadi . hal ini akan berkorelasi positif terhadap hasil belajarnya ( diperoleh hasil belajar optimal)
Pemebelajaran berdiferensiasi membutuhkan kreatifitas guru untuk merancang pembelajaran yang berpusat pada siswa agar menarik minat dan gaya belajar siswa untuk keberhasilan pendidikan kedepan.
D.Kaitan Materi dengan Filosofit  Pemikiran Ki Hajar Dewantara
pendidikan adalah untuk "menuntun segala kekuatan kodrat yang ada pada anak-anak itu, agar mereka sebagai manusia dan anggota masyarakat dapat mencapai keselamatan dan kebahagiaan yang setinggi- tingginya"
Pendidikan menuntun anak mencapai kekuatan kodratnya ,setiap anak memiliki potensi dan keunikannya masing-masing yang harus dutumbuh kembangkan sesuai kodratnya.
Dalam proses menuntun anak diberi kebebasan namun pendidik sebagai pamong dalam memberi tuntunan dan arahan agar anak tidak kehilangan arah dan membahayakan dirinya,seorang pamong dapat memberikan tuntunan agar anak dapat menemukan kemerdekaannya dalam belajar.