"Tapi... kau tidak lupa tugas yang dikumpul besok,kan?"
"Tugas? Tugas apaan anjir?!"
"Memang kau ngga lihat ponselmu? Padahal tadi grup kelas koar-koar banget loh ngomongin tugas besok"
"Engga lah, Ponselku aja dibawa sama ibuku tadi waktu aku les"
"Trus gimana dong??" Tanyaku yang langsung duduk tegak dari sofa.
"Ya mau gimana lagi coba, sana ambil ponselmu dan kerjakan. Tadi ada yang share jawabannya di grup"
"Ah, kenapa kau tidak bilang dari tadi loh"
"Ponselmu dichat aja centang"
"Hah, tapi aku keburu malas deh kalo ngerjakan tugas malam-malam gini. Memangnya tugas apasih yang dikumpul besok?"
"Astaga ini bocah, Tugas biologi Pak Beng itu loh"
"Ah biologi?? Udahlah besok pagi aja aku kerjain di kelas. Tapi aku lihat punyamu lah"