"Ada kartu member Bu?" Tanya Mas berseragam hitam itu.
"Tidak Bawa Mas." Jawabku singkat.
"Totalnya seratus ribu rupiah, uangnya saya terima ya Bu."
"Terimakasih Mas."
"Sama-sama"
Setelah membayar saya dan suami langsung menuju lantai satu mencari satu permainan edukasi untuk anak saya.
"Ma .. jangan lupa belikan saya tas yang kecil ya." Pesan Si kecil sebelum saya meninggalkannya tadi pagi di rumah.
Tapi, karena mainanya sudah terlalu banyak di rumah saya ingin membelikan hal positif lainnya.
Seperti biasa pena atau pensil warna ada pelarian saya. Yah, karena anak saya suka menulis huruf-huruf yang sudah dia kuasai. Dia akan terus menulis sampai dia merasa bosan sendiri. Alhamdulillah meski baru berumur 5tahun, aktif sekali mau menulis. Kadang tulisan-tulisan yang sudah saya tulis dalam buku agenda mau ditulis juga. Dia menulis satu persatu hurus yang telah saya tulis. Atau sekadar mengikuti huruf yang dipikirnya belum bisa dia buat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H