Mohon tunggu...
Hesti CS
Hesti CS Mohon Tunggu... Lainnya - Bank Indonesia

Analis

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan Artikel Utama

Diplomasi Indonesia Dukung Ekonomi Global

31 Desember 2023   22:10 Diperbarui: 12 Januari 2024   08:30 132
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dalam acara tersebut, sejumlah UMKM binaan BI menampilkan 22 produk unggulan berupa aksesori, kerajinan, dan wastra yang menarik perhatian pembeli dan investor Tiongkok.

2. Indonesia Investment Forum (IIF) London

BI juga menghadiri Indonesia Investment Forum (IIF) London pada 5 Oktober 2023 lalu. Kegiatan promosi investasi dan perdagangan ini bertujuan menggaet para investor untuk berinvestasi di Indonesia. 

Britania Raya menjadi kawasan penting sekaligus mitra ekonomi strategis yang berstatus sebagai mitra dagang Indonesia terbesar kelima di Eropa.

Saat ini Britania Raya aktif sebagai investor sektor agrikultur-perikanan, pertambangan, tekstil, konstruksi, dan hotel-restoran. 

BI pun mendorong sektor pariwisata dan UMKM menjadi sumber pertumbuhan baru investasi Britania Raya. Salah satunya lewat pagelaran Indonesia Night yang menampilkan keindahan wastra songket Sumatera Selatan dan produk UMKM unggulan lainnya.

3. IMF-WB Annual Meeting

Dalam IMF-WB Annual Meeting di Marakesh, Maroko pada 10 -- 15 Oktober 2023, BI menyuarakan perlunya pemanfaatan bauran kebijakan bank sentral dengan mengombinasikan berbagai kebijakan. 

Mulai dari kebijakan suku bunga, makroprudensial, hingga stabilitas nilai tukar. Apalagi, kondisi ekonomi yang dihadapi begitu kompleks. Aktivitas global pun belum sepenuhnya pulih ke level pre-pandemi.

BI juga memaparkan strategi Indonesia saat menghadapi tekanan inflasi, serta menekankan pentingnya mengatasi kondisi global melalui berbagai tindakan. 

Misalnya, membuka keran investasi, hilirisasi peningkatan nilai tambah SDA, dan mendukung pengembangan UMKM lewat cross border payment (CBP) agar jangkauan pasarnya lebih luas.

Keterlibatan BI dalam ketiga forum kerja sama internasional di atas menegaskan peran diplomasi ekonomi dalam promosi perdagangan dan investasi. 

BI pun tidak berjalan sendiri, tetapi menggandeng berbagai Kementerian dan Lembaga (K/L) untuk mengampanyekan produk dan potensi ekonomi Indonesia.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun