Selanjutnya anda akan diarahkan untuk melakukan pengisian dengan langkah-langkah yang disediakan. Namun jangan lupa untuk menyiapkan berkas-berkas yang diperlukan selama melakukan pengisian data, seperti KTP, NPWP, rekening bank, dan data dokumen yang lainnya yang diperlukan hingga langkah pengisian data selesai dilakukan konfirmasi pencairan BPJSK.
Bagi Penerima Manfaat Yang Memiliki Saldo di atas 10 juta
Bagi anda penerima manfaat Jaminan Hari Tua yang memiliki saldo di atas 10 juta, anda tidak perlu lagi repot-repot harus datang langsung ke Kantor BPJS Ketenagakerjaan. Anda dapat mengajukan klaim BPJS Ketenagakerjaan anda cukup melalui online.
Caranya, anda masuk ke website https://lapakasik.bpjsketenagakerjaan.go.id/
Selanjutnya anda akan dipandu atau diarahkan untuk melakukan pengisian data. Selama melakukan pengisian data, pastikan anda menyiapkan dokumen yang diperlukan. Anda akan diminta untuk mengisi data diri dan mengupload dokumen yang diperlukan oleh sistem.
Adapun dokumen yang diperlukan meliputi :
- foto KTP
- NPWP,
- Kartu BPJS
- Surat Keterangan Bekerja
- Rekening Bank yang aktif
Setelah anda selesai melakukan pengisian semua data dan mengunduh dokumen yang diperlukan, selanjutnya klik simpan, maka semua data yang diisi akan disimpan. Setelah selesai langkah klik simpan, anda akan diberikan jadwal wawancara online berupa tanggal dan jam wawancara. Biasanya jadwal wawancara dilakukan 2 atau 3 hari setelah pengisian data dilakukan dan proses wawancara online dilakukan melalui aplikasi google meet. Proses wawancara akan berlangsung selama kurang lebih 15 menit.
Setelah selesai melakukan proses wawancara, klaim BPJS Ketenagakerjaan anda akan diproses 5 hari kerja sejak proses wawancara selesai dilaksanakan.
Nah, apabila anda adalah peserta penerima manfaat Jaminan Hari Tua yang ingin berencana mencairkan BPJS Ketenagakerjaan, tidak perlu lagi ribet datang ke kantor BPJS Ketenagakerjaan. Hanya dengan cara online melalui aplikasi JMO dan website lapak asik, anda dengan mudah mencairkan BPJS Ketenagakerjaan anda.
Selamat mencoba..
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H