Mohon tunggu...
Heru Santoso
Heru Santoso Mohon Tunggu... Guru - Guru

Guru Olahraga Kreatif, Inovatif, dan Semangat Belajar

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Koneksi Antar Materi - Modul 3.1

29 April 2023   19:52 Diperbarui: 29 April 2023   19:54 192
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Apakah pengaruh pengambilan keputusan yang kita ambil ini dengan pengajaran yang memerdekakan murid-murid kita? Bagaimana kita memutuskan pembelajaran yang tepat untuk potensi murid kita yang berbeda-beda?

Pengaruh pengambilan keputusan terhadap memerdekakan murid-murid adalah memberikan kesempatan kepada murid-murid untuk memilih  model pembelajaran yang ada agar dapat dimengerti dan mencapai tujuan. Cara memutuskan pembelajaran yang tepat untuk potensi murid-murid dilihat dari kodrat dan kesiapan masing-masing murid.

Bagaimana seorang pemimpin pembelajaran dalam mengambil keputusan dapat mempengaruhi kehidupan atau masa depan murid-muridnya?

Mengambil keputusan yang dapat mempengaruhi kehidupan atau masa depan murid adalah dengan melihat potensi yang dimiliki murid-murid dan menumbuhkan budi pekertinya. Keputusan tersebut harus bersifat membangun sehingga murid-murid berkeinginan melakukan perubahan ke arah yang lebih baik.

Apakah kesimpulan akhir yang dapat Anda tarik dari pembelajaran modul materi ini dan keterkaitannya dengan modul-modul sebelumnya?

Saya menyimpulkan bahwa pembelajaran pengambilan keputusan sebagai pemimpin pembelajaran terkait dengan modul-modul yang telah dipelajari sebelumnya, merupakan satu kesatuan yang tidak bisa terpisahkan untuk memerdekakan murid dalam belajar. Pengambilan keputusan sangat penting karena akan mempengaruhi masa depan murid-murid. Keputusan tersebut tentunya melihat kodratnya yang dapat membangun potensinya untuk bekal di masa depan, agar memiliki keselamatan dan kebahagiaan.

Sejauh mana pemahaman Anda tentang konsep-konsep yang telah Anda pelajari di modul ini, yaitu: dilema etika dan bujukan moral, 4 paradigma pengambilan keputusan, 3 prinsip pengambilan keputusan, dan 9 langkah pengambilan dan pengujian keputusan. Adakah hal-hal yang menurut Anda di luar dugaan?

Dilema etika adalah benar vs benar, sedangkan bujukan moral adalah benar vs salah. Dalam pengambilan keputusan dilema etika diperlukan :

  • 4 paradigma yaitu 1) Individu lawan masyarakat (individual vs community), 2) Rasa keadilan lawan rasa kasihan (justice vs mercy), 3) Kebenaran lawan kesetiaan (truth vs loyalty), 4) Jangka pendek lawan jangka panjang (short term vs long term).
  • 3 Prinsip dalam Pengambilan Keputusan, yaitu :
  • Berpikir Berbasis Hasil Akhir (Ends-Based Thinking)
  • Berpikir Berbasis Peraturan (Rule-Based Thinking)
  • Berpikir Berbasis Rasa Peduli (Care-Based Thinking)
  • 9 langkah pengambilan keputusan, yaitu

1. Mengenali bahwa ada nilai-nilai yang saling bertentangan dalam situasi ini.

2. Menentukan siapa yang terlibat dalam situasi ini.

3. Kumpulkan fakta-fakta yang relevan dengan situasi ini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun