Mohon tunggu...
Heriyanto Rantelino
Heriyanto Rantelino Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Pemuda Papua Yang Menikmati Petualangan sebagai ASN Sekretariat Daerah Di Belitung Timur

ASN Belitung Timur, Traveler, Scholarship Hunter. Kontak 0852-4244-1580

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Yuk Kenali 13 Orang Jajaran Kepolisian Mimika Papua yang Inspiratif

11 Mei 2018   09:43 Diperbarui: 15 Oktober 2018   16:03 1859
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kasat Lantas Mimika, Bapak Indra Budi Wibowo Berpesan Tentang Tarif SIM

Saat pendirian pos pengamanan tersebut, saya melihat ada dua orang yang  sibuk mendirikan pos pengamanan. Ada seorang polisi  dan seorang tukang yang dengan seriusnya mengecat pos sekalipun saat itu sudah menjelang malama. 

Selidik punya selidik, polisi itu adalah Kasat Lantas baru saat itu. Saat itu saya tak mengenali  sosok Beliau mengingat saat itu ada pergantian Kasat Lantas yang baru. Walaupun sudah menduduki 01 di Bagian Lalu Lintas, tapi membuatnya  tak pasang wibawa. Hal kedua yang membuat saya kagum adalah secara tak sengaja berpasasan dengan rombongan keluarga Pak Samuel di Diana Supermaket. 

Saat itu salah satu anak kecil dari rombongannya hendak menyerobot barisan antrian, namun dengan suara tegas Pak Samuel menegurnya. Mantap banget nih Bapak, bisa menanamkan kedisiplinan dalam keluarganya sejak dini. Kepemimpinan yang rendah hatilah yang membuat saya kagum dengan Beliau.

Kini kedua sosok diatas sudah bertugas di daerah di luar Kabupaten Mimika. Sekalipun sudah berpindah lokasi, kenangan inspirasi yang mereka tinggalkan di daerah ini masih membara.

2. Belajar dari Polisi Rupawan, Ibu Novi Indriani Gultom dan Bapak Yunan Plitomo Kambey

Dok: Ibu Novi dan Pak Junan Facebook
Dok: Ibu Novi dan Pak Junan Facebook
Tak kalah dengan daerah lain di Indonesia, Kabupaten Mimika punya jajaran kepolisian yang punya paras yang menarik. Polisi cantik dan gagah tidak hanya ada di  Jawa, Sumatera dan Sulawesi saja tapi di Tanah Amungsa ini juga ada, banyak malah. Tak hanya bermodal fisik yang keren saja tapi mereka juga mengemban tugas yang lumayan berat.  

Misalnya saja Ada Ibu Noviindriani Gultom yang mengemban tugas sebagai Kanit Regident Polres Mimika yang bertugas menciptakan ketertiban masyarakat di sektor lalu lintas. Tak hanya itu saja, Beliau juga menjadi ikon polisi Polres Mimika saat Program 86 yang tayang di NET TV dimana acara  ini mengangkat kisah inspiratif dari kepolisian. 

Ada juga Bapak Yunan Plitomo Kambey yang mendapat kepercayaan menjaga kestabilan keamanan sebagai Kapolsek di Kawasan Distrik Kuala Kencana. Parasnya yang cantik dan gagah menjadi penunjang bagi mereka untuk memberikan kesadaran kepada masyarakat dengan cara yang humanis.

3. Belajar Ketangguhan dari Polisi Wanita, Ibu Pilomina Ida Waymramra dan Ibu Fanny Silvia Tahapary

Dok: antaranews.com dan Ibu Fanny Fb
Dok: antaranews.com dan Ibu Fanny Fb
Walaupun mereka sosok wanita, tapi jangan meragukan ketangguhan mereka dalam memimpin. Ada Ibu Pilomina Ida Waymramra yang sekarang menjabat sebagai Kapolsek Mimika Baru.  Dalam meniti karirnya Beliau juga pernah menjabat sebagai pimpinan sebagai Kasat  Taruna Akpol Semarang dan Dik Lantas. 

Ada juga  Ibu Fanny Silvia Tahapary yang menjabat sebagai Kepala Unit Pelayanan Perlindungan Anak (PPA) Polres Mimika. Beliau menjadi garda terdepan dalam mengawal kasus bagi orang-orang yang melukai atau melakukan kekerasan kepada anak-anak di Mimika. Kedua wanita tangguh ini membuktikan bahwa tak boleh memandang remeh kekuatan seorang wanita dalam menyelesaikan permasalahan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun