Mohon tunggu...
Hera Veronica Suherman
Hera Veronica Suherman Mohon Tunggu... Wiraswasta - Pengamen Jalanan

Suka Musik Cadas | Suka Kopi seduh renceng | Suka pakai Sandal Jepit | Suka warna Hitam

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Aroma Laut, Ikan yang Tersangkut di Jala dan Kapal yang Tertambat

12 Oktober 2020   11:07 Diperbarui: 12 Oktober 2020   12:58 177
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kecipak ikan yang mengeliat di air
menggelepar tersangkut jala nelayan
berusaha membebaskan diri sekuat tenaga

Namun semua sia-sia nampaknya ikan-ikan
kehabisan tenaga hingga akhirnya lemah
lunglai di ujung jaring yang di tebar nelayan

Para nelayan telah sekian lama mengakrabi
aroma amis ikan, udang, kerang, lobster,
teripang, semua adalah harta berharga

Dan kapal-kapal yang tertambat
selepas pergi melaut menjala ikan
menyimpan ribuan kisah tentang

Kerasnya perjuangan Nelayan
membelah lautan dengan kapal-kapalnya
menebar jala menebar harapan

Akan sekawanan ikan tersangkut
di jaring miliknya guna di bawa pulang
dengan hati berdendang riang

Kapal-kapal yang tertambat
bergoyang dan oleng di terpa angin
nampak anggun bersandar

***
Hera Veronica
Jakarta | 12 Oktober 2020 | 11:06

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun