Mohon tunggu...
Hera Nisalia
Hera Nisalia Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa/Universitas Islam Raden Intan Lampung

saya mempunyai kepribadian yang reflektif,penasaran, dan ingin tahu.say suka dengan membaca novel komik berita dan lain sebagainya untuk mengisi waktu luang saya untuk pemperluas pengetahuan dan memperkaya pengalam dalam hidup saya.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno Artikel Utama

Revitalisasi Industri Perikanan dengan Panel Tenaga Surya

28 Maret 2023   20:15 Diperbarui: 30 Maret 2023   15:38 946
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar tenaga Surya di pulau pasaran. (Foto: Dokumetasi Pribadi/diambil oleh Hera Nisalia pada 28/03/2023)

Panel tenaga Surya ini mampu menghasilkan energi listrik yang cukup untuk memenuhi kebutuhan penerangan di kapal nelayan selama berada di laut.

Bapak Ikbal mengungkapkan bahwa "rata-rata pengguna conggel sudah beralih ke panel surya karena biaya operasional yang sangat irit. 

Biaya yang dikeluarkan hanya pada saat pembelian panel surya, dan dalam jangka waktu yang lama tidak ada biaya yang perlu dikeluarkan lagi." terang bapak ikbal, minggu (18/03/2023).

Panel surya ini diletakkan di atas gubuk atau di atas kamar kapal, dan memiliki kegunaan yang tak terbatas selama aki terisi oleh tenaga surya. 

Bapak Ikbal menggunakan satu panel saja dan dapat memasangnya sendiri tanpa harus mengeluarkan biaya untuk jasa pemasangan.

Harga panel surya yang digunakan oleh Bapak Ikbal berkisar antara 700-800 ribu rupiah. Meskipun telah digunakan selama 4 tahun, panel surya yang digunakan Bapak Ikbal masih berfungsi dengan baik tanpa ada kerusakan yang terjadi.

Dari hasil wawancara tersebut, dapat disimpulkan bahwa penggunaan panel surya sangat menguntungkan dari segi biaya operasional yang sangat irit dan memiliki kegunaan yang tak terbatas selama aki terisi oleh tenaga surya. 

Harga yang terjangkau dan kemampuan untuk memasang sendiri tanpa jasa pemasangan juga menjadi keuntungan lain dari penggunaan panel surya.

Pemanfaatan panel tenaga Surya ini merupakan salah satu solusi yang efektif dan ramah lingkungan untuk mengatasi masalah keterbatasan akses terhadap sumber energi listrik bagi para nelayan di laut. 

Dengan memanfaatkan energi terbarukan seperti energi matahari, diharapkan dapat membantu para nelayan meningkatkan produktivitas dan efisiensi dalam melakukan penangkapan ikan di laut. 

Selain itu, penggunaan panel tenaga Surya ini juga dapat membantu mengurangi penggunaan bahan bakar fosil yang dapat merusak lingkungan di laut.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun