Matchday 9, Indonesia harus menang atas China untuk memastikan posisi dengan 13 poin. Australia diprediksi hanya mampu bermain imbang di kandang sendiri melawan Jepang sehingga total mengoleksi tambahan satu poin menjadi 11 poin.Â
Sementara Arab Saudi yang bermain di kandang Bahrain akan berjuang tidak kalah sehingga draw adalah hasil yang logis. Dengan tambahan 1 poin, kini Arab Saudi mengoleksi 10 poin dan Bahrain 7 poin sedangkan China masih juru kunci dengan 6 poin.
Laga terakhir di grup C tidak kalah gentingnya dalam perebutan runner up grup C. Australia menghadapi laga hidup mati lawan Arab Saudi di Jeddah.Â
Australia wajib menang atas Arab Saudi jika ingin meraih runner up dengan meraih total 14 poin, tapi syaratnya Indonesia harus kalah dari Jepang.Â
Begitu pula Arab Saudi mengejar kemenangan untuk meraih total poin akhir 13 poin dengan harapan Indonesia kalah telak dari Jepang sehingga bisa mengunggulinya dari selisih gol.Â
Bagi Indonesia cukup bermain imbang lawan Jepang sudah lebih aman dengan 14 poin dan hanya dikejar oleh Australia dengan jumlah poin yang sama.Â
Jika Indonesia dengan 14 poin sama dengan Austtralia, maka posisi runner up ditentukan dengan jumlah selisih gol dan produtivitas gol memasukkan.Â
Pada kondisi posisi klasemen seperti ini, Bahrain dan China bertanding hanya untuk menyelamatkan harga diri bangsa mereka saja siapapun pemenangnya tidak akan mengubah posisi 4 besar klasemen grup C. Garuda selamat berjuang.Â
Salam bola @hensa17.Â
*****
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H